Rancang bangun sistem instrumentasi untuk monitoring ketinggian air berbasis sensor ultrasonik SRF05

AnggaSetiyoPrayogo (2009) Rancang bangun sistem instrumentasi untuk monitoring ketinggian air berbasis sensor ultrasonik SRF05. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian tentang pembuatan alat pengukur ketinggian air dengan biaya murah dan efisien telah berhasil dilakukan. Sensor yang digunakan adalah sensor ultrasonik jenis SRF05 dengan sistem transfer data multidrop RS-485. Setelah pengujian, sensor dapat digunakan untuk mendeteksi jarak maksimum 380 cm, baik itu menjauhi maupun mendekati obyek (air). Pengaturan kerja sensor dilakukan oleh PC Master yang dilengkapi RS-232 To RS-485 Converter . Sedangkan slave berfungsi untuk mengirimkan data pengukuran yang terdiri dari sensor yang terhubung langsung ke mikrokontroler PIC16F876 yang dilengkapi dengan NIC RS-485. Sensor diletakkan di ujung pipa setinggi 250 cm, sementara air naik dari dasar pipa sampai mendekati ujung pipa, kemudian air turun lagi, sehingga oleh sensor terdeteksi perubahan naik turunnya, hal ini bisa diaplikasikan sebagai pendeteksi adanya air pasang/surut. Nilai pulsa delay gelombang ultrasonik dan ketinggian air ditampilkan pada PC dengan menggunakan karakter kunci sebagai alamat dan pembeda data yang dikirimkan.

English Abstract

An experiment about development of water level measurement has been made succesfully with low cost and efficient. By using ultrasonic sensor SRF05 and data transfer based on RS-485 multidrop network. Sensor can be used to detect 380 cm maximum length with object (water). PC is equipped with a RS-232 To RS-485 Converter as the master that is controlled by the sensor. The slave that the function is transfers the measurement data, consists of a sensor SRF05 that connected to a microcontroller PIC16F876 with an IC NIC RS-485. The performance of system was tested with placed the sensor on 250 cm length water pipe, then water is given up and down from bottom of pipe, so the moving of water surface is detected by sensor. This phenomenon can be applicated as a detector of water up and down. The results show that ultrasonic pulse delay and the water level can be displayed on a PC with a key characters as the address from slave.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2009/224/05090224
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 07 Sep 2009 09:06
Last Modified: 22 Oct 2021 06:47
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152184
[thumbnail of 050902325.pdf]
Preview
Text
050902325.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item