Studi Struktur Geologi Volcanic-Geothermal Daerah Sampuraga, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara Berdasarkan Survei Gayaberat

AimMatulInsaniSeptiyana (2009) Studi Struktur Geologi Volcanic-Geothermal Daerah Sampuraga, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara Berdasarkan Survei Gayaberat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Telah dilakukan penelitian panasbumi dengan menggunakan metode gayaberat di daerah Sampuraga, Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara. Pengukuran data primer dilakukan pada tanggal 17–31 Juli 2007 dengan menggunakan gravimeter La Coste Romberg type G-802 sebanyak 263 titik. Data hasil pengukuran yang didapat adalah waktu dan tanggal pengambilan data. Letak titik pengamatan, pembacaan gravimeter , koreksi pasang surut, ketinggian titik pengamatan dan koreksi medan. Pengolahan data dilakukan untuk mendapatkan nilai anomali Bouguer dan anomali sisa. Kontur anomali Bouguer memperlihatkan adanya arah kelurusan baratlaut - tenggara yang cukup panjang dan diperkirakan memotong daerah manifestasi panas bumi Sampuraga. Anomali Bouguer rendah diindikasikan terjadi akibat batuan bawah permukaan bumi sudah mengalami alterasi akibat gejala hydrothermal di daerah tersebut. Manifestasi panasbumi di Sampuraga berupa mata air panas yang disebabkan adanya terobosan dari batuan dasit. Anomali sisa positif disebabkan oleh batuan intrusi yang tersingkap dan diperkirakan sebagai sumber panasbumi di Sampuraga. Sumber panas adalah batuan dasit yang menerobos kerak granitik hingga lapisan batuan vulkanik melalui rekahan-rekahan batuan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2009/213/050902306
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 27 Aug 2009 10:41
Last Modified: 22 Oct 2021 06:44
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/152172
[thumbnail of 050902306.pdf]
Preview
Text
050902306.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item