AsepIimIbrahim (2008) Pertumbuhan dan Produksi Lemak Selular Scenedesmus sp. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Komponen selular Scenedesmus sp. tersusun atas lemak yang berpotensi sebagai biodiesel . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan Scenedesmus sp. pada media PHM dengan variasi konsentrasi HCO3, mengetahui produksi lemak selular pada konsentrasi HCO3 yang mendukung densitas sel tertinggi dan pada variasi konsentrasi KNO3. Langkah penelitian ini meliputi pertumbuhan Scenedesmus sp. dengan variasi konsentrasi HCO3 (0, 50, 100, dan 200 mg/L), pengukuran kadar lemak selular, densitas sel, berat kering sel pada media kultur dengan konsentrasi HCO3 yang mendukung densitas sel tertinggi dan variasi konsentrasi KNO3 (1000, 600, dan 200 mg/L). Penelitian ini menggunakan RAL dengan tiga kali ulangan. Analisis data menggunakan Korelasi Pearson dan Analisis Ragam yang dilanjutkan Uji Duncan dengan selang kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa densitas sel tertinggi (5,787 x 107 sel/mL) diperoleh pada media kultur dengan 100 mg/L HCO3. Pertumbuhan Scenedesmus sp. dengan variasi konsentrasi HCO3 adalah tidak berbeda nyata. Kadar lemak selular tertinggi yang diproduksi pada media kultur dengan 100 mg/L HCO3 sebesar 31,74%. Konsentrasi tersebut memiliki korelasi yang berpengaruh. Kadar lemak selular pada setiap media kultur dengan 1000, 600, dan 200 mg/L KNO3 sebesar 31,74%, 1,89%, dan 3,05%. Perbedaan berat kering sel dan kadar lemak selular pada media kultur dengan variasi konsentrasi KNO3 adalah berbeda nyata. Dengan demikian, konsentrasi HCO3 yang mendukung pertumbuhan tertinggi (5,787 x 107 sel/mL) yaitu 100 mg/L, produksi lemak selular antara 5,54-31,74%. Produksi lemak selular tertinggi (31,74%) diperoleh pada konsentrasi KNO3 dengan 1000 mg/L.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/MIPA/2008/294/050803790 |
Subjects: | 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 13 Jan 2009 10:09 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 05:40 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151958 |
Preview |
Text
050803790.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |