Pengembangan sistem pakar dengan metode logika fuzzy untuk penentuan bidang minat : studi kasus di jurusan fisika Universitas Brawijaya

Syufiana, Silmy (2006) Pengembangan sistem pakar dengan metode logika fuzzy untuk penentuan bidang minat : studi kasus di jurusan fisika Universitas Brawijaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Mahasiswa yang akan memilih bidang minat terkadang kesulitan memutuskan bidang minat yang sesuai dengan minat dan kemampuannya. Kesulitan ini dapat diatasi dengan cara mahasiswa berkonsultasi dengan pakar bidang minat, dalam hal ini dosen ahli bidang minat. Namun solusi ini pun masih terhalang kendala waktu dan tempat antara dosen dan mahasiswa. Solusi lain yang ditawarkan adalah mengadopsi pengetahuan para pakar tersebut kedalam sebuah sistem yang dapat dipergunakan oleh mahasiswa untuk berkonsultasi setiap saat pada saat dibutuhkan. Sistem ini adalah Sistem pakar. Tujuan penelitian Tugas Akhir ini adalah membangun sebuah prototipe sistem pakar untuk konsultasi bidang minat. Sistem pakar yang dibangun menggunakan logika fuzzy untuk membantu menangani masalah ketidakpastian seperti penetuan standard nilai yang dianggap BAIK, KURANG atau CUKUP oleh tiap-tiap pakar yang mungkin berbeda-beda. Proses konsultasi sistem pakar ini terdiri dari proses perhitungan poin nilai mahasiswa per bidang minat, proses wawancara dan perhitungan poin wawancara per bidang minat dan penarikan kesimpulan hasil konsultasi. Hasil yang didapatkan dari pengujian sistem pakar untuk konsultasi bidang minat pada contoh kasus didapatkan bahwa tidak terdapat perbedaan nyata antara pengujian dengan menggunakan sistem pakar dan tanpa sistem pakar. Dan terdapat perbedaan nyata confidence kesesuaian mahasiswa pada masing-masing bidang minat. Perbedaan ini dapat dijadikan pertimbangan untuk melakukan penelitian lebih lanjut, yang lebih difokuskan pada penentuan range , Agar hasil keputusan yang didapatkan lebih optimal.

English Abstract

Students tends to have difficulties when it come to choosing a specific study orientation which suitable with their enthusiasm and skills. This problem can be solved by discussing with their specific study orientation lecturer as the expert. Time and location still become a problem between student and lecturer. Another solution are to adopting the expert’s knowledge to a system which can be used by students to consult their problem anytime they need. We call it Expert System. The goals of final task research is building an expert system prototype for specific study orientation consultation. Expert system built using fuzzy logic to help solving the uncertainty such as deciding the standard value of GOOD, DECENT or WORSE by the experts, which can be varying. The consultation process of expert system consist of mark value calculation for each specific study orientation, interview process, interview value calculation for each specific study orientation and the conclusion of consultation. The result that derived from the experts system in specific study cases give a non significant between using the expert system and without using it. Competibility confidence for students in each specific study orientation. This differences can be used to be consideration for next research, especially for range determination, for the optimal decision.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2007/80/050700848
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 04 Jun 2009 11:37
Last Modified: 09 Mar 2022 02:54
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151751
[thumbnail of 050700848.pdf]
Preview
Text
050700848.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item