Adsorpsi Campuran Kromium(III)-Kromium(VI) menggunakan Biomassa Azolla pinnata yang Diamobilisasi pada Matriks Polisilikat

Nurmayanti, Deasy (2007) Adsorpsi Campuran Kromium(III)-Kromium(VI) menggunakan Biomassa Azolla pinnata yang Diamobilisasi pada Matriks Polisilikat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang adsorpsi campuran Cr(III)-Cr(VI) dengan menggunakan biomassa Azolla pinnata yang diamobilisasi pada matriks polisilikat. Percobaan sistem batch dilakukan dengan menggunakan biomassa Azolla pinnata kering (120-150 mesh) untuk mengetahui pH optimum pengikatan campuran Cr(III)-Cr(VI).Konsentrasi Cr(VI) dan Cr total dianalisa dengan spektrofotometer menggunakan pereaksi difenilkarbazida. Kemudian biomassa yang diamobilisasi pada matriks polisilikat (20-40 mesh) digunakan di dalam kolom dengan diameter 2,5 cm untuk kajian sistem kolom. Larutan campuran Cr(III)-Cr(VI), dengan konsentrasi 5 mg/L untuk masing-masing kromium, dialirkan ke dalam kolom sebanyak 120 bed volume (720 mL) pada pH optimum dengan laju alir 2 mL/menit. Untuk memperoleh kembali ( recovery) campuran Cr(III)-Cr(VI) yang terikat oleh biomassa Azolla pinnata di dalam kolom, dialirkan larutan HCl 0,1 M ke dalam kolom sebanyak 15 bed volume (90 mL) dengan laju alir 2 mL/menit. Kandungan campuran Cr(III)-Cr(VI) – nya dianalisa dengan menggunakan spektrofotometer serapan atom (SSA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pH optimum pengikatan campuran Cr(III)-Cr(VI) oleh biomassa Azolla pinnata dicapai pada pH 3, kolom Azolla -silika mengikat campuran Cr(III)-Cr(VI) sebesar 85,79 % dan elusi menggunakan HCl 0,1 M dengan laju alir 2 mL/menit hanya dapat mengeluarkan Cr yang terikat pada kolom sebesar 2,16 %.

English Abstract

Adsorption of mixed Cr(III)-Cr(VI) using Azolla pinnata biomass immobilized in polysilicate matrix has been investigated. Batch experiments were conducted with ovendried and ground (120- 150 mesh) of Azolla pinnata biomass to evaluate optimum pH of mixed Cr(III)-Cr(VI) binding. The concentration of Cr(VI) and total Cr were determined by spectrophotometer using diphenlcarbazide reagent. Then, silica immobilized biomass of Azolla pinnata (20-40 mesh) was packed in column about 2.5 cm in diameter. Seven hundred and twenty mililiter (120 bed volumes) of mixed Cr(III)- Cr(VI) solution, with 5 mg/L con centration for each chromium, at optimum pH was passed through the column at a flow rate of 2 mL/ minute. To remove the bound in column Cr(III)-Cr(VI), 15 bed volume(90 mL) of 0.1 M HCl solution was passed trough the column at flow rate of 2 mL/minute. The mixed Cr(III)-Cr(VI) content was analysed by using atomic absorption spectrophotometer (AAS). Result showed that optimum pH of mixed Cr(III)-Cr(VI) binding occurred at pH 3, and about 85.79 % were bound in the column. It was also found that solution of 0.1 M HCl solution at flow rate of 2 mL/minute could only release 2.16 % of total chromium.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/MIPA/2007/231/050703340
Subjects: 500 Natural sciences and mathematics > 510 Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 30 Jan 2008 14:39
Last Modified: 07 Mar 2022 03:57
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151729
[thumbnail of 050703340.pdf]
Preview
Text
050703340.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item