Reduksi Pemborosan Menggunakan Pendekatan Lean Manufacturing Pada Proses Produksi Sigaret Kretek Tangan (Studi Kasus PR. Trubus Alami Malang)

Badar, Emirudin (2017) Reduksi Pemborosan Menggunakan Pendekatan Lean Manufacturing Pada Proses Produksi Sigaret Kretek Tangan (Studi Kasus PR. Trubus Alami Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkembangan sektor industri yang makin pesat beriringan dengan persaingan antar bidang usaha sektor industri. Dampak yang timbul dari persaingan tersebut adalah setiap perusahaan berusaha melakukan perbaikan berkelanjutan dalam meningkatkan hasil produksinya. Perusahaan dituntut memberikan jaminan kepada konsumen bahwa produk yang dihasilkan merupakan produk berkualitas dengan harga bersaing. Salah satu industri yang mempunyai persaingan ketat serta volume produksi yang tinggi adalah industri rokok. PR. Trubus Alami Malang merupakan anak perusahaan dari PT. Trubus Tulungagung yang bergerak di bidang industri rokok. Masalah yang tengah dihadapi oleh PR. Trubus Alami Malang yaitu terdapatnya pemborosan-pemborosan yang kerap kali terjadi di lini produksi. Tujuan penelitian adalah mengetahui tipe pemborosan (waste) yang memiliki pengaruh besar pada produksi Sigaret Kretek Tangan tersebut. Salah satu pendekatan yang digunakan untuk mereduksi pemborosan adalah lean manufacturing. Value stream mapping (VSM) dan value stream analysis tools (VALSAT) merupakan tools dalam lean manufacturing. Value stream mapping digunakan untuk menganalisis berjalanya suatu proses produksi. Value stream analysis tools digunakan untuk mengidentifikasi penyebab pemborosan yang terjadi. Pemborosan yang dipertimbangkan dalam penelitian pada proses produksi SKT ini terdiri dari 7 jenis yaitu overproduction, waiting, transportation, inappropriate processing, unnecessary inventory, unnecessary motions, defects. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 2 pemborosan yang dinilai memiliki potensi tinggi yang dapat mengganggu hasil produksi yaitu excessive transportation dan inappropriate processing. Pemborosan terjadi disebabkan oleh ketidaksesuaian kualitas bahan baku, perulangan inspeksi yang terlalu banyak, perencanaan produksi yang belum baik, belum adanya jadwal perawatan mesin, jarak antar proses produksi yang berjauhan, kurangnya koordinasi antar divisi, dan kelalaian selama proses produksi. Usulan perbaikan yang dapat dilakukan oleh PR. Trubus Alami Malang adalah dengan, memperhatikan letak peralatan, menambah tenaga kerja, pelatihan tenaga kerja, menambah alat pemindahan bahan baku, menambah alat untuk pengolahan limbah, mengkaji ulang jadwal produksi, jadwal pemesanan bahan baku, jadwal perawatan mesin.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/8/051700375
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 01 Feb 2017 11:44
Last Modified: 22 Oct 2021 02:55
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151529
[thumbnail of 5._Poster.pdf]
Preview
Text
5._Poster.pdf

Download (6MB) | Preview
[thumbnail of 1._Cover_-_Daftar_Tabel_A5.pdf]
Preview
Text
1._Cover_-_Daftar_Tabel_A5.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 3._Lampiran_A5.pdf]
Preview
Text
3._Lampiran_A5.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 2._1-5_A5.pdf]
Preview
Text
2._1-5_A5.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 4._Jurnal.pdf]
Preview
Text
4._Jurnal.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 6._PPT_SEMHAS_Lean_Manufacturing_Trubus.pdf]
Preview
Text
6._PPT_SEMHAS_Lean_Manufacturing_Trubus.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item