Perencanaan Strategi Pengembangan Usaha Keripik Kentang Dengan Menggunakan Analisis Swot, Qspm Dan Model Maut (Studi Kasus Di Ukm Agronas Gizi Food-Batu)

Aini, Zenny Nurul (2017) Perencanaan Strategi Pengembangan Usaha Keripik Kentang Dengan Menggunakan Analisis Swot, Qspm Dan Model Maut (Studi Kasus Di Ukm Agronas Gizi Food-Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Batu merupakan kota di Jawa Timur yang menjadi sentra produksi kentang. Jumlah kentang yang melimpah banyak dimanfaatkan oleh penduduk setempat sebagai bahan baku pembuatan keripik kentang. Agronas Gizi Food merupakan salah satu UKM di Batu yang memproduksi keripik kentang. Proses produksi keripik kentang di UKM ini masih menggunakan peralatan manual sehingga menyebabkan pihak UKM sulit memenuhi permintaan yang ada. Oleh sebab itu, diperlukan perencanaan strategi pengembangan yang tepat supaya UKM Agronas Gizi Food dapat mengoptimalkan usahanya. Tujuan dari penelitian ini adalah merencanakan alternatif strategi pengembangan usaha keripik kentang di UKM Agronas Gizi Food dengan analisis SWOT, QSPM dan model MAUT. Analisis SWOT digunakan untuk merumuskan alternatif strategi pengembangan yang didasarkan pada faktor internal dan eksternal perusahaan. QSPM dan model MAUT keduanya digunakan untuk memprioritaskan alternatif strategi yang telah dibuat. Prioritas alternatif strategi menggunakan QSPM didasarkan pada skor daya tarik terhadap strategi, sedangkan Model MAUT didasarkan pada 4 atribut, yaitu biaya, waktu, infrastruktur, dan pendapat pengusaha. Analisis SWOT menghasilkan 8 alternatif strategi pengembangan usaha, yaitu perluasan distribusi (ST1), meningkatkan kapasitas produksi (ST2), meningkatkan teknologi alat produksi (ST3), meningkatkan sumber permodalan (ST4), mempertahankan dan memperbaiki kualitas produk (ST5), diversifikasi produk (ST6), meningkatkan kualitas sumber daya perusahaan (ST7), dan meningkatkan promosi (ST8). Hasil analisis QSPM dan Model MAUT menunjukkan bahwa alternatif strategi yang menempati viii prioritas pertama adalah strategi mempertahankan dan memperbaiki kualitas produk (ST5).

English Abstract

Batu City located in East Java, is a centre of potato production. The potatoes are widely used as a raw material for making potato chips. Agronas Gizi Food is one of the SMEs in Batu which produces potato chips. The production process of potato chips in Agronas Gizi Food are still using manual equipments, so it is difficult for Agronas Gizi Food to fulfill its demand. Therefore, planning of strategy development is necessary Agronas Gizi Food to optimize their business. This study was aimed to plan the alternative of development strategy for potato chips in the Agronas Gizi Food using SWOT analysis, QSPM and MAUT models. SWOT analysis was used to formulate an alternative strategy development based on the internal and external factors business. QSPM and MAUT models there was used to prioritize alternative strategies. The priority strategic alternatives using QSPM is based on the attractiveness of the strategy, while the MAUT Model is based on 4 attributes, namely the cost, time, infrastructure, and the opinion of entrepreneurs. SWOT analysis resulted in 8 alternative business development strategy, ie: expanding distribution (ST1), increasing production capacity (ST2), increase the technological of production (ST3), increase the capital resources (ST4), maintain and improve the quality of the product (ST5), diversified the product (ST6), improving the quality of company resources (ST7), and increasing the promotion of the product (ST8). The results of the QSPM and MAUT Model showed that the first priority of alternative strategies was the strategy to maintain and improve the quality of the product (ST5).

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/67/051702401
Uncontrolled Keywords: Analisis SWOT, keripik kentang, model MAUT, pengembangan usaha, QSPM
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 28 Feb 2017 14:47
Last Modified: 23 Nov 2021 03:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151515
[thumbnail of A5_RINGKASAN-DAFTAR_LAMPIRAN.pdf] Text
A5_RINGKASAN-DAFTAR_LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of A5_COVER.pdf] Text
A5_COVER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of A5_LAPORAN.pdf] Text
A5_LAPORAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[thumbnail of JURNAL.pdf] Text
JURNAL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf] Text
LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of LEMBAR_PENGESAHAN.pdf] Text
LEMBAR_PENGESAHAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item