Aplikasi Metode Quality Function Deployment (Qfd) Terhadap Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Produk (Studi Kasus Di Kud “Dau” Sengkaling – Malang)

Mustofa, Misbakhul (2017) Aplikasi Metode Quality Function Deployment (Qfd) Terhadap Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kualitas Produk (Studi Kasus Di Kud “Dau” Sengkaling – Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin meningkat membuat persaingan dipasar semakin ketat. Salah satunya persaingan pada produk susu pasteurisasi yang diproduksi oleh KUD “DAU” dengan KSB. KUD “DAU” mengalami permasalahan terkait minat beli konsumen yang masih rendah, sehingga perlu dilakukan penilaian untuk mengetahui keinginan dan kebutuhan konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang menjadi prioritas utama konsumen dan menentukan faktor yang perlu perbaikan guna memenuhi kepuasan konsumen. Metode QFD digunakan karena mampu untuk menerjemahkan keinginan dan harapan konsumen ke dalam produk, sehingga dapat digunakan untuk memperbaiki atau meningkatkan kualitas produk agar sesuai dengan keinginan konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prioritas utama konsumen susu pasteurisasi yaitu atribut higienitas produk dengan nilai IOC sebesar 4,43. Kemudian variabel produk KUD “DAU” yang telah memuaskan konsumennya yaitu variabel kesegaran, rasa, dan aroma dengan nilai CSP berturut-turut 3,92; 3,79; 3,73. Adapun faktor yang perlu diperbaiki pada produk susu pasteurisasi KUD “DAU” yaitu perbaikan pada atribut pemilihan bahan baku, pemilihan bahan pendukung, pengolahan produk, pemilihan kemasan, informasi kualitas, dan tenaga kerja. Hal ini dikarenakan nilai benchmarking yang didapatkan KUD “DAU” dari variabel-variabel tersebut masih dibawah nilai target yang telah ditentukan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/193/051703829
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 30 May 2017 11:09
Last Modified: 22 Oct 2021 03:26
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151425
[thumbnail of Skripsi_Lengkap_Misbakhhul_115101001111016.pdf]
Preview
Text
Skripsi_Lengkap_Misbakhhul_115101001111016.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item