Evaluasi Ekonomi Penerapan Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 PT Sanggar Sarana Baja Balikpapan

Witama, Bobby Nandiqa (2016) Evaluasi Ekonomi Penerapan Sistem Manajemen Lingkungan ISO 14001 PT Sanggar Sarana Baja Balikpapan. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT Sanggar Sarana Baja Balikpapan merupakan salah satu dari beberapa perusahaan yang bergerak dalam bidang baja dan manufaktur baja. Berkembangnya industri baja di Indonesia berdampak di berbagai sektor. Selain dari segi ekonomi tentunya, industri baja memiliki berbagai dampak terhadap lingkungan. Sistem Manajemen Lingkungan menjadi salah satu parameter penting dalam melihat apakah perusahaan atau organisasi yang bersangkutan telah memperhatikan lingkungan. Penerapan standar SML ISO 14001 memberikan nilai tambah, keuntungan komparatif, dan meningkatkan daya saing, antara lain membuka peluang untuk ikut berkompetisi di dalam era perdagangan bebas yang semakin kompetitif dan mensyaratkan produk-produk yang akrab lingkungan (environmental friendly products). Tentunya penerapan ISO 14001 harus dikuti oleh komitmen tinggi dari seluruh pihak terkait agar penerapan sistem manajemen lingkungan diperusahaan terus sesuai dengan prosedur, serta turut menjaga komitmen perusahaan dalam pengelolaan lingkungan. Berkaitan dengan hal tersebut maka penulis melakukan evaluasi ekonomi sistem manajemen lingkungan ISO 14001 di PT Sanggar Sarana Baja. Metode yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif,untuk menjelaskan keuntungan dari segi nilai tambah ekonomi dengan adanya penerapan sistem manajemen lingkungan dan manfaat penerapan sistem manajemen lingkungan serta kesesuaian prosedur dengan pelaksanaan sistem manajemen lingkungan di perusahaan. Nilai tambah ekonomi dihitung dengan perbandingan gross margin sesudah dan sebelum perusahaan menerapkan sistem manajemen lingkungan ISO 14001, vii sedangkan kesesuain prosedur pelaksanaan ISO 14001 dinilai dari checklist yang diberikan untuk dijawab oleh pihak perusahaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa pada tahun 2013, pendapatan perusahaan sebesar Rp 100.000.000.000 dan pengeluaran sebesar Rp 56.560.000, dengan gross margin perusahan Rp 99.943.440.000. Perusahaan memperoleh kinerja efisiensi kinerja ekonomi sebesar 99,94 % tetapi dari segi lingkungan perusahaan belum memperhatikan upaya – upaya pengelolaan lingkungan karena belum menerapkan ISO 14001. Pada tahun 2014, perusahaan telah berkomitmen untuk menerapkan ISO 14001 dengan melakukan banyak perbaikan pengelolaan lingkungan. Pendapatan perusahaan pada tahun 2014 sebesar Rp 85.000.000.000 dan pengeluaran sebesar Rp 436.409.200, dengan gross margin perusahan Rp 84.563.590.800. Efisiensi kinerja ekonomi mencapai 99,49%. Setelah jangka waktu satu tahun kemudian, pada tahun 2015 perusahaan telah melaksanakan sistem manajemen lingkungan ISO 14001 dengan baik dengan mendapatkan nilai 58 dari nilai maksimal 62 dari hasil checklist yang diberikan kepada perusahaan. Penerapan ISO tidak mempengaruhi kinerja ekonomi, ditunjukan dengan pendapatan perusahaan sebesar Rp 77.000.000.000 dan pengeluaran sebesar Rp 139.951.000, gross margin perusahan sebesar Rp 76.860.049.000, dan efisiensi kinerja ekonomi yang meningkat menjadi 99,82%.

English Abstract

PT Sanggar Sarana Baja Balikpapan is one of some companies engaged in steel and steel manufacturing. The development of steel industry in Indonesia has an impact on various sectors. In addition, steel industry in economic terms has various impacts on the environment. Environmental Management System to be one of the important parameters to find out whether the company or organization have noticed the environment. The implementation of EMS ISO 14001 standard provides value-added, comparative advantage, and improve competitiveness among others, the opportunity to compete in the era of free trade that is increasingly competitive and require products that are environmentally friendly (environmental friendly products). Absolutely, the implementation of ISO 14001 to be followed by the high commitment from all parties concerned so that the implementation of an environmental management system can be appropriate with the procedures, and also maintain the company's commitment to have an environmental management. In this regard, the authors conducted an Economic Evaluation ISO 14001 Environmental Management System in PT Sanggar Sarana Baja. The method used is quantitative and qualitative description, to explain the benefits in terms of economic value added by the implementation of an Environmental Management System and the benefits of implementing an environmental management system and the suitability between the procedures and the implementation of an Environmental Management System in the company. Economic value added is calculated by gross margin ratio before and after the implementation of Environmental Management System ISO ix 14001, whereas the suitability of the procedures ISO 14001 implementation are assessed by the checklist given to be answered by the company. The results showed that in 2013, the company's revenue was reported by Rp 100.000.000.000 and the expenditures was reported by Rp 56.560.000, and a gross margin was reported by Rp 99.943.440.000. The company obtained the efficiency of the economic performance by 99.94%. In terms of the environment, the company has not been paying attention in environmental management efforts because they have not implementing ISO 14001. In 2014, the company has been committed to implementing ISO 14001 by doing a lot of improvement of environmental management. The company's revenue in 2014 amounted to Rp 85.000.000.000 and expenditure was reported by Rp 436.409.200, and gross margin of the company was reported by Rp 84.563.590.800. The efficiency of the economic performance reached 99.49%. One year later, in 2015, the company has implemented an environmental management system ISO 14001 nicely and had the value of 58 from a maximum value of 62 that was obtained from the checklist given to the company. The implementation of ISO 14001 does not affect the economic performance that showed by the revenue of the company of Rp 77.000.000.000 and the expenditures of Rp 139.951.000, gross margin of the company of Rp 76,860,049,000, and the efficiency of the economic performance was increased to 99.82%

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2016/670/051612454
Uncontrolled Keywords: Efisiensi kinerja ekonomi, Sistem Manajemen Lingkungan, ISO 14001,-The Efficiency Of The Economic Performance, Environmental Management System, ISO 14001
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 01 Dec 2016 14:45
Last Modified: 02 Dec 2021 06:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151236
[thumbnail of 2._DAFTAR_ISI,_DAFTAR_GAMBAR,_&_DAFTAR_TABEL.pdf]
Preview
Text
2._DAFTAR_ISI,_DAFTAR_GAMBAR,_&_DAFTAR_TABEL.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 4._LAMPIRAN_CHECKLIST_FIX!.pdf]
Preview
Text
4._LAMPIRAN_CHECKLIST_FIX!.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 1._COVER.pdf]
Preview
Text
1._COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 3._BAB_1_-_5_(97-03)_FIX!.pdf]
Preview
Text
3._BAB_1_-_5_(97-03)_FIX!.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 5._LAMPIRAN_2_&_3.pdf]
Preview
Text
5._LAMPIRAN_2_&_3.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item