Pengaruh pH dan Suhu Fermentasi Terhadap Produksi Etanol dari Hasil Hidrolisis Jerami Padi.

Rani, CitraPuspita (2016) Pengaruh pH dan Suhu Fermentasi Terhadap Produksi Etanol dari Hasil Hidrolisis Jerami Padi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu bentuk energi alternatif terbarukan yang ramah lingkungan adalah bioetanol. Bioetanol merupakan etanol (C2H5OH) yang merupakan hasil dari proses fermentasi gula dari biomassa yang mengandung pati menggunakan bantuan mikroorganisme. Dalam proses konversi biomassa menjadi etanol, fermentasi berperan mengubah glukosa yang dihasilkan dari proses hidrolisis menjadi etanol. pH dan suhu merupakan faktor yang penting pada proses fermentasi karena menentukan kondisi pertumbuhan Saccharomyces cerevisiae. Pada penelitian ini, terdapat dua faktor dalam proses fermentasi yaitu pH dan suhu fermentasi. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial yang tersusun atas 2 faktor yaitu pH dan suhu fermentasi pada waterbath. Faktor I (pH) terdiri dari 3 level yaitu pH 4, pH 5, dan pH 6. Sedangkan faktor II (suhu fermentasi) terdiri dari 3 level yaitu suhu 30oC, 33oC, dan 36oC sehingga diperoleh 9 kombinasi. Setiap kombinasi dilakukan pengulangan 3 kali sehingga diperoleh 27 unit perlakuan. Setelah itu dilakukan uji ANOVA. Hasil uji etanol menggunakan metode Gas Chromatography (GC) menunjukkan bahwa hidrolisat dengan pH 4 dan suhu fermentasi 36oC menghasilkan kadar etanol yang lebih besar dibandingkan dengan perlakuan yang lain yaitu sebesar 0,1352%. Sementara untuk kadar etanol terendah yaitu pada perlakuan dengan pH 6 dan suhu fermentasi 30oC yaitu menghasilkan kadar etanol 0,0678%. Nilai kadar etanol cenderung menurun seiring dengan meningkatnya nilai pH. Sedangkan nilai kadar etanol cenderung meningkat seiring dengan meningkatnya suhu fermentasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2016/61/051602942
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 14 Apr 2016 09:01
Last Modified: 25 Oct 2021 01:45
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151196
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item