Studi Kecepatan Tumbuh Probiotik (Lactobacillus Plantarum B2 Dan Lactobacillus Casei) Dalam Medium Fermentasi Susu Skim Dengan Penambahan Sari Kecambah Kacang Tunggak (Vigna Unguiculata)

Praswati, KurniasariDewi (2016) Studi Kecepatan Tumbuh Probiotik (Lactobacillus Plantarum B2 Dan Lactobacillus Casei) Dalam Medium Fermentasi Susu Skim Dengan Penambahan Sari Kecambah Kacang Tunggak (Vigna Unguiculata). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam waktu terakhir ini, gizi dan kesehatan menjadi sebuah perhatian penting khususnya bagi masyarakat Indonesia. Dibutuhkan beberapa aplikasi produk pangan fungsional untuk membantu meningkatkan taraf gizi dan kesehatan masyarakat. Salah satu jenis pangan fungsional adalah probiotik. Probiotik adalah salah satu jenis pangan suplemen berupa mikrobia hidup yang dapat meningkatkan keseimbangan mikroflora pada saluran pencernaan. Media yang umumnya digunakan dalam proses fermentasi probiotik adalah berbahan dasar susu. Namun secara umum bakteri probiotik tumbuh lambat pada media susu. Kacang tunggak (Vigna unguiculata) adalah salah satu jenis kacangkacangan yang memiliki produktivitas cukup tinggi di Indonesia, mudah dijumpai di pasaran, memiliki harga terjangkau, serta memiliki kandungan nutrisi yang tinggi. Belum banyak produk turunan kacang tunggak yang beredar di pasaran, sehingga kacang tunggak memiliki potensi yang cukup besar untuk diaplikasikan dalam produk pangan fungsional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari kecepatan tumbuh dari isolat probiotik Lactobacillus casei dan Lactobacillus plantarum dalam medium susu skim dengan variasi proporsi penambahan sari kecambah kacang tunggak. Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) secara faktorial dengan dua faktor. Faktor I yaitu jenis isolat (L. plantarum B2 dan L. casei) dan faktor II yaitu konsentrasi sari kecambah kacang tunggak yang terdiri dari 3 level (konsentrasi 10%, 20% dan 30%), sehingga didapatkan 6 kombinasi perlakuan yang diulang sebanyak 3 kali ulangan. Analisa data dilakukan dengan metode Analysis of Varian (ANOVA) dengan uji lanjut BNT dan DMRT 5% sedangkan uji perlakuan terbaik menggunakan metode multiple attribute. Hasil uji terbaik terdapat pada jenis isolat L. casei dengan konsentrasi kacang tunggak 30%, dengan nilai memiliki nilai total BAL sebesar 2,4 x 1010 CFU/ml, total asam 1,13%, derajat keasaman (pH) 4,467, dan total gula 0,908%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2016/452/051610058
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 27 Oct 2016 11:47
Last Modified: 24 Oct 2021 22:13
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/151019
[thumbnail of SKRIPSI_KURNIASARI_DEWI_P._125100500111016.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_KURNIASARI_DEWI_P._125100500111016.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item