Musyhidah, Ulul (2016) Edukasi Budaya Wayang dan Budi Pekerti Sebagai Strategi Pemasaran Si Paijo (Kreasi Kue Punakawan Ijo): Jajanan Sehat Berklorofil tanpa Gluten. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Beberapa tahun terakhir ini, telah ditemukan banyak jajanan berbahaya yang beredar di lingkungan anak-anak, seperti adanya pewarna, pengawet maupun zat zat berbahaya lainnya yang tidak seharusnya digunakan dalam makanan. Oleh karena itu, penulis membuat sebuah jajanan sehat yang diberi nama Si Paijo, berupa kue basah berwarna hijau yang terbuat dari bahan-bahan lokal Indonesia seperti tepung mokaf, tepung ganyong, labu kuning dan ekstrak daun singkong. Si Paijo dibuat untuk anak-anak agar suka dan juga memiliki fungsi kesehatan karena kandungan klorofil, antioksidan, karbohidrat, protein dan lemak yang terkandung dalam Si Paijo baik untuk anak. Si Paijo merupakan makanan baru sehingga membutuhkan strategi pemasaran yang unik agar mudah diterima di masyarakat. Tujuan dari program ini adalah menumbuhkan jiwa kewirausahaan khususnya mahasiswa, memasarkan dan memperkenalkan jajanan yang sehat dengan memanfaatkan potensi sumber daya alam Indonesia dengan citarasa yang enak, harga terjangkau, nilai edukasi dan pelestarian budaya Indonesia. Selain itu, program ini juga dapat membangun usaha yang bermanfaat bagi masyarakat dengan membuka lapangan pekerjaan. Metode pendekatan yang digunakan dibagi menjadi 5 tahap meliputi persiapan awal, pemantapan riset pasar, pelaksanaan produksi, pemasaran dan penjualan, dan sertifikasi akad halal dan P-IRT. Produk Si Paijo disajikan dengan unik, khas, dan menarik. Strategi pemasaran yang digunakan adalah Marketing mix meliputi Place, Price, Product and Promotion. Pertama, Place untuk menjual produk yaitu di SDN Tunjungsekar 1 Malang, SDN Penanggungan Malang, dan di pasar murah Universitas Brawijaya. Kedua Price dari Si Paijo adalah berkisar antara Rp. 2000,00 – Rp. 4000,00 tergantung topping yang ditambahkan. Ketiga, Product Si Paijo merupakan produk baru yang unik, aman dan sehat. Pada kemasannya, terdapat sejarah dan biografi singkat tentang Punakawan. Keempat Promotion, pada tahapan ini edukasi wayang dan budi pekerti menjadi salah satu strategi pemasaran yang dijadikan sebagai strategi yang berpengaruh besar terhadap penjualan Si Paijo. Si Paijo telah memiliki 3 outlet hingga saat ini dan memiliki 2 orang karyawan sehingga total omset selama 4 bulan mecapai Rp 26.113.000. Si Paijo telah mendapatkan sertifikasi Halal dari MUI Kota Malang dan P-IRT dari Dinas Kesehatan Kota Malang.
English Abstract
In this last several years, it has been found many harmful snacks which circulated in children environment, such as dye, preservative, either or other harmful substances which are improper used in food. Because of that, the writer made healthy snack named Si Paijo, it is wet cake with green color made from local Indonesia materials such as mocaf flour, canna flour, yellow pumpkin and the extract of leaves cassava. Si Paijo is made for children in order to be pleasure and it also has health function because of chlorophyl, antioxidant, carbohydrate, protein and fat contained in Si Paijo are good for children. Si Paijo is new food so that it needs unique marketing strategy in order to be easy accepted in society. The aim of this program are growing up entrepreneurship especially for collegian, marketing and introducing healthy snack by exploiting the potential of Indonesia’s natural resources with delicious flavor, achievable price, education value and Indonesia’s culture preservation. Besides that, the program can also build up business that usefull for society by opening job opportunity. The approximation method being used are divided by 5 stages include early preparation, emphasize of market research, production implementation, marketing and sale, as well as halal agreement and P-IRT certification. Si Paijo product is served uniquely, typically and interestingly. The Marketing strategy being used is Marketing mix include place, price, product and promotion. First, the place to sell the product is in SDN Tunjungsekar 1 Malang, SDN Penanggungan Malang and cheap market of Brawijaya University. Second, the price of Si Paijo is in the range of Rp 2000,00 – Rp 4000,00 based on the topping which is added. Third, the product of Si Paijo is new product that is unique, safe, and healthy. In its packaging, there are history and short biography of Punakawan. Fourth promotion, in this stage the puppet and magnanimity education becomed one of marketing strategy that used as strategy which has major effect in Si Paijo’s sale. Si Paijo has 3 outlets until now and has 2 employees so that the total income during 4 months reach Rp 26.113.000,00. Si Paijo has got Halal certification from MUI Malang and P- IRT certification from Malang Health Department
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2016/20/051602898 |
Uncontrolled Keywords: | Jajanan sehat, Marketing mix, Pemasaran, Si Paijo,-Healthy snack, Marketing, Marketing Mix, Si Paijo |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 13 Apr 2016 09:23 |
Last Modified: | 01 Dec 2021 04:44 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/150738 |
![]() |
Text
Laporan_Skripsi_Si-Paijo_ULUL_6.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |