Fati, Intara Hajar (2015) Hidrolisis Mikroalga Botryococcus braunii Dengan Bantuan Iradiasi Gelombang Mikro Sebagai Proses Produksi Gula Pereduksi Untuk Bahan Baku Bioetanol. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Mikroalga Botryococcus braunii merupakan salah satu mikroalga yang dapat digunakan sebagai bahan baku bioetanol dengan mengubah karbohidratnya menjadi gula pereduksi melalui proses hidrolisis. Kombinasi hidrolisis microwave dengan asam adalah salah satu hidrolisis yang dapat mempercepat proses perubahan karbohidrat menjadi gula pereduksi. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 2 faktor. Faktor 1 merupakan variabel suhu hidrolisis (A) yang terdiri dari 5 level, yaitu A1 = 1200C; A2 = 1400C; A3 = 1600C; A4 = 1800C; A5 = 2000C. Sedangkan faktor 2 merupakan variabel waktu hidrolisis (B) dengan 4 level, yaitu B1 = 5 menit; B2 = 10 menit; B3 = 15 menit; B4 = 20 menit. Parameter yang akan diuji adalah pengaruh suhu dan waktu hidrolisis microwave terhadap hasil gula pereduksi, pengaruh setiap variasi perlakuan terhaap pH, total padatan terlarut, senyawa coklat, dan pengujian mikrostruktur. kombinasi perlakuan terbaik adalah suhu dan waktu pemanasan terbaik pada suhu 180 0C dan waktu 20 menit dengan kadar gula pereduksi 0,321 mg/ml, semakin tinggi suhu dan waktu yang digunakan semakin besar gula pereduksi yang dihasilkan, namun akan menjadi inhibitor pada proses fermentasi ketika suhunya terlampau tinggi.
English Abstract
Microalgae Botryococcus braunii is one of microalgae that can be used as a raw material of bioethanol by converting carbohydrates into reducing sugars through the process of hydrolysis. Combination microwave hydrolysis with acid is one of the processes that can speed up the process of changing carbohydrates into reducing sugars. This study uses a randomized block design (RAK) with 2 factors. The first factor is a variable temperature hydrolysis (A), which consists of 5 levels (A1 = 1200C; A2 = 1400C; A3 = 1600C; A4 = 1800C; A5 = 2000C). the second factor is a variable time hydrolysis (B) with 4 levels (B1 = 5 menit; B2 = 10 menit; B3 = 15 menit; B4 = 20 menit). Parameters to be tested is the effect of temperature and time of microwave hydrolysis to the results of a reducing sugar, the effect of any variations in the treatment of pH, total dissolved solids, brown compound, and microstructural. The best combination treatment of hydrolisis is 1800C temperature and 20 minutes with reducing sugar content of 0,321 mg/ml, the higher temperature and time used, the greater reducing sugar produced, but will be inhibitors in the fermentation process when the temperature is too high
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2015/379/051508668 |
Uncontrolled Keywords: | Hidrolisis microwave dan asam, Botryococcus braunii, Gula pereduksi,-Hydrolysis microwave and acid, Botryococcus braunii, Reducing Sugar. |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 05 Jan 2016 14:40 |
Last Modified: | 25 Nov 2021 06:47 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/150289 |
Text
BAB_3_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB_5_PENUTUP.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB_4_HASIL_DAN_PEMBAHASAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
halaman.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB_2_TINJAUAN_PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB_1_PENDAHULUAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
cover.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
DAFTAR_ISI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Actions (login required)
View Item |