Efek Hipokolesterolemik Gel Cincau Hitam (Mesona Palustris Bl) Yang Beredar Di Pasaran Secara In Vivo Pada Tikus Wistar Jantan (Rattus Norvegicus) Hiperkolesterolemia

Wahyono, Heri (2014) Efek Hipokolesterolemik Gel Cincau Hitam (Mesona Palustris Bl) Yang Beredar Di Pasaran Secara In Vivo Pada Tikus Wistar Jantan (Rattus Norvegicus) Hiperkolesterolemia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penyakit hiperkolesterolemia merupakan kondisi terjadinya akumulasi kolesterol dalam jumlah tinggi yang menyebabkan peningkatan LDL (Low Density Lipoprotein) yang memicu pembentukan lapisan kolesterol di pembuluh darah dan menyebabkan pembuluh darah menjadi kaku serta mengalami penyempitan yang disebut aterosklerosis. Hiperkolesterolemia merupakan faktor resiko penyakit jantung koroner. Pencegahan peningkatan kolesterol darah dapat dilakukan dengan mengkonsumsi pangan fungsional berbahan dasar herbal. Tanaman cincau hitam (Mesona palustris BL) dipercaya mampu menjadi solusi perawatan, penurunan, penyembuhan, bahkan sebagai proteksi organ dalam tubuh salah satunya adalah hiperkolesterol. Banyak penelitian yang telah dilakukan untuk mengembangkan produk berbasis cincau hitam dan manfaatnya bagi kesehatan. Beberapa contoh dari produk cincau hitam adalah gel cincau hitam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas gel cincau hitam di pasaran terhadap penurunan hiperkolesterol. Penelitian ini menggunakan dua tahap, tahap 1 adalah sampling gel cincau hitam yang beredar dipasaran dari 3 produsen yang berbeda, yaitu dari daerah Lawang Malang, Gadang Malang, dan merk Rajawali yang didapatkan dari supermarket kota Malang. Setelah dianalisa kadar antioksidan, total fenol, warna, dan tekstur, didapatkan bahwa gel cincau hitam rajawali yang didapatan dari supermarket kota malang adalah yang terbaik dibandingkan dari 2 gel cincau hitam lainya. Gel cincau hitam rajawali yang akan digunakan untuk uji penurunan kadar kolesterol pada tikus ini mempunyai aktivitas antioksidan sebesar 57,09% dengan nilai IC50 204,10 ppm, nilai total fenol sebesar 189,67 ppm, hasil analisa warna L*= 26,46, a=1,63, b=1,1, dan kekuatan tekstur sebesar 25,73 N/m2. Tahap 2 adalah pengujian penurunan hiperkolesterol pada tikus. Desain penelitian yang digunakan pada penelitian tahap 2 adalah pre post only control group design dengan nested design. Tikus akan dibagi menjadi 5 kelompok perlakuan dengan 2 kontrol dan 3 perlakuan. Untuk kelompok 1 (P0) yaitu kontrol negatif dengan tidak dilakukan perlakuan apapun. Berikutnya adalah kontrol positif untuk kontrol hiperkolesterol (P1), perlakuan (P2) adalah kelompok perlakuan hiperkolesterol dengan pemberian simvastatin 0,52 mg/200 BBT, perlakuan (P3) dan (P4) masing-masing adalah kelompok perlakuan hiperkolesterol dengan pemberian gel cincau hitam dosis 1 dan dosis 2. Data hasil pengamatan akan diolah secara statistik menggunakan ANOVA dengan selang kepercayaan 5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlakuan pemberian gel cincau hitam memberikan pengaruh nyata (α=0,05) terhadap penurunan kolesterol. Hasil uji penurunan kolesterol mulai minggu ke-1 sampai minggu ke-4 paling tinggi ditunjukan pada gel cincau hitam dosis 2. Pada dosis ini mampu menurunkan kadar kolesterol sebesar 58,53%, kadar trigliserida sebesar 45,92%, kadar HDL meningkat sebesar 51,59%, dan kadar LDL menurun sebesar 92,12%

English Abstract

Hypercholesterolemia disease is a condition of the accumulation of high amounts of cholesterol that causes an increase in LDL (Low Density Lipoprotein). Hypercholesterolemia is a risk factor for coronary heart disease. Prevention of an increase in blood cholesterol can be done by consuming herbal-based functional foods. Crop black grass jelly (Mesona palustris BL) is believed to be the solution of treating, decreasing, healing, and protecting from hypercholesterolemia disease. Many research to develop black grass jelly based products and health benefits. Some examples of black grass jelly products are black grass jelly gel. This study uses a two-stage, phase 1 is a sampling of black grass jelly gel on the market from 3 different manufacturers, namely Lawang, Gadang, and the Rajawali brand obtained from Malang city supermarket. Having analyzed the levels of antioxidants, total phenols, color, and texture, it was found that black grass jelly gel Rajawali of poor city supermarket is the best comparison of the two other black grass jelly gel. Black grass jelly gel Rajawali that will be used to test cholesterol levels decrease in mice have antioxidant activity of 57.09% with IC50 value of 204.10 ppm, the total value of 189.67 ppm phenol, the results of the analysis of color L * = 26.46, a = 1.63, b = 1.1, and the texture strength of 25.73 N/m2. Phase 2 is the impairment testing hypercholesterolemia in rats. The research design used in the phase 2 study was a pre post-only control group design with a nested design. Rats will be divided into 5 groups with 2 control and 3 treatment. For group 1 (P0) is a negative control without any treatment done. Next is a positive control to control hypercholesterolemia (P1), treatment (P2) is a group of hypercholesterolemia treatment with simvastatin administration of 0.52 mg / 200 BBT, treatment (P3) and (P4) are each treatment group hypercholesterolemia by administering black grass jelly gel dose 1 and dose 2 observation data will be processed statistically using ANOVA with a confidence interval 5%. The results showed that treatment of black grass jelly gel granting significant effect (α = 0.05) to decrease cholesterol. The result of a decrease in cholesterol starting at week 1 to week 4 is shown at the highest dose of black grass jelly gel 2 At this dose can lower cholesterol by 58.53%, amounting to 45.92% triglyceride levels, HDL levels increased by 51 , 59%, and LDL levels decreased by 92.12%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2014/472/051407812
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 26 Nov 2014 09:26
Last Modified: 11 Nov 2021 07:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149887
[thumbnail of POSTER.pdf] Text
POSTER.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of LAPORAN.pdf] Text
LAPORAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item