Efek Antihiperkolesterolemia Liang Teh Daun Salam (Eugenia polyantha) Terhadap Profil Lipid Plasma Tikus Wistar Jantan Hiperkolesterolemia

Palupi, Musthikaningtyas Retno (2014) Efek Antihiperkolesterolemia Liang Teh Daun Salam (Eugenia polyantha) Terhadap Profil Lipid Plasma Tikus Wistar Jantan Hiperkolesterolemia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Hiperkolesterolemia adalah keadaan ketika kandungan kolesterol dalam darah melebihi batas normalnya. Hal ini dikarenakan terjadinya pergeseran pola makan masyarakat dari makanan tradisional menjadi makanan tinggi lemak (makanan cepat saji) dimana kandungan lemak jenuh dan kalori yang tinggi dapat menyebabkan meningkatnya kolesterol dalam tubuh. Apabila kolesterol dalam tubuh semakin tinggi dari batas normalnya maka akan terjadi penyumbatan pada pembuluh darah akibat plak yang terjadi dan akan menyebabkan penyakit aterosklerosis dan jantung koroner. Daun salam selama ini sering digunakan sebagai bumbu dapur dan sebagai penyedap alami pada masakan. Hasil uji fitokimia membuktikan bahwa terdapat kandungan antioksidan pada daun salam seperti flavonoid, fenol dan alkaloid. Oleh sebab itu maka akan dikembangkan sebuah minuman herbal yang memiliki efek positif terhadap kesehatan. Formulasi terbaik dari liang teh kombinasi daun salam, jahe dan kayu secang selanjutnya diuji secara in vivo untuk mengetahui pengaruhnya terhadap profil lipid tikus wistar jantan hiperkolesterolemia. Penelitian ini dilakukan melalui 2 tahap. Tahap I pembuatan liang teh daun salam dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 2 faktor, 3 level dan tiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali sehingga didapat 27 satuan percobaan. Faktor I yaitu rasio filtrat daun salam : filtrat jahe (70:30, 80:20 dan 90:10) dan faktor II yaitu rasio penambahan filtrat kayu secang (5%, 7,5% dan 10%). Pemilihan perlakuan terbaik menggunakan Metode Multiplle Atribute (Zeleny, 1982). Tahap II yaitu pengujian secara in vivo pengaruh liang teh daun salam terhadap profil lipid dilakukan dengan menggunakan Rancangan Tersarang (Nested Design) dengan 2 faktor. Faktor I pemberian dosis perlakuan dan faktor II yaitu waktu pengukuran profil lipid. Analisa data dilakukan dengan metode Analysis of Varians (ANOVA), beda nyata antar perlakuan dilanjutkan dengan uji DMRT atau BNT 5%. Hasil data dari penelitian liang teh daun salam menunjukkan bahwa perbandingan antara filtrat daun salam dan filtrat jahe berpengaruh nyata (α= 0,05) terhadap kadar total fenol dan aktivitas antioksidan total. Penambahan filtrat kayu secang juga berpengaruh nyata (α= 0,05) terhadap kadar total fenol dan aktivitas antioksidan. Interaksi antara ke dua faktor tidak berpengaruh nyata (α= 0,05). Sedangkan perlakuan terbaik diperoleh pada proporsi 70:30 (filtrat daun salam:filtrat jahe) dengan penambahan filtrat kayu secang 10% dengan nilai kadar total fenol 213,13 μg /ml CGAE, aktivitas antioksidan 80,63%, kadar flavonoid 310,82 μg /ml CEQ dan IC50 314,705 ppm. Hasil data pengaruh liang teh daun salam terhadap profil lipid berpengaruh nyata (α= 0,05) terhadap total kolesterol, trigliserida, HDL dan LDL serum darah. Penurunan total kolesterol pada liang teh dosis 1 yaitu 16,57%, dosis 2 yaitu 29,99% dan simvastatin 33,10% sedangkan pada tikus normal dan tikus hiperkolesterolemia yaitu 8,18% dan 4,08%. Penurunan trigliserida pada tikus normal 8,41%, liang teh dosis 1 yaitu 20,03%, dosis 2 yaitu 27,05% dan simvastatin 31,41% sedangkan pada tikus hiperkolesterolemia mengalami peningkatan 12,35%. Penurunan kadar LDL pada tikus normal yaitu 7,60%, hiperkolesterolemia 7,86%, liang teh dosis 1 yaitu 23,70%, dosis 2 yaitu 27,97% dan simvastatin 36,67%. Sedangkan untuk kadar HDL pada pemberian liang teh dosis 1 dan 2 mengalami kenaikan 16,53% dan 17,21% sedangkan untuk tikus normal, hiperkolesterolemia dan simvastatin mengalami penurunan 7,42%, 0,31% dan 4,73%.

English Abstract

Hypercholesterolemic is a condition when the cholesterol content in the blood exceeds the normal limit. This is due to a shift change of diet of people from traditional foods into high-fat foods (fast food) where the saturated fat content and high calories can lead to increased cholesterol in the body. When cholesterol in body is higher than the normal limit it will leads to atherosclerosis and coronary heart disease. This bay leaves are often used as a spice and as a natural flavoring in cooking. In phytochemical test results conducted on this leaves prove that there are some antioxidants such as flavonoids, phenols and alkaloids in it. Therefore there will be a developement on herbal drink which has a positive effect on health. The best formulation of a liang tea combination of bay leaves, ginger and wooden cup were tested further in vivo to know the effect on the lipid profile of male Wistar rats hypercholesterolemic. This research will be conducting on two steps. First steps is making a liang tea bay leaveas tea by using Rancangan Acak Kelompok (RAK) that consists of 2 factors, 3 level and every treatment is repeated as much as 3 times so that got 27 samples. First factor is ratio bay leaves filtrate : ginger filtrate (70:30, 80:20 and 90:10) and second factor is increasing ratio secang wood filtrate (5%,7,5% and 10%). Best treatment election uses atribute multiplle method (zeleny, 1982). Second step is in vivo testing to know influence of bay leaf tea towards profile lipid is done by using Rancangan Tersarang (Nested Design) with 2 factors. First factor is giving a dose treatment and second factor is profile lipid measurement time. Data analysis is done by analysis of varians (ANOVA) method, to know real difference between treatments is continued by DMRT test or BNT 5%. The results of the data from the research liang tea leaves indicate that the ratio between the bay leaves filtrate and the ginger filtrate significant effect (α=0.05) to the phenolic total content and antioxidant activity. The addition of the wooden cup filtrate also significant (α=0.05) to the total phenolic content and antioxidant activity. The interaction between the two factors was not significant (α = 0.05). While the best treatment was obtained in the proportion of 70:30 (bay leaves filtrate: the ginger filtrate) with the addition of the wooden cup filtrate with a value of 10% of phenolic total content of 213.13 μg/ml CGAE, 80.63% antioxidant activity, flavonoids levels of 310.82 μg/ml CEQ and IC50 314.705 ppm. The result of the influence of liang tea bay leaves effect on the lipid profile significantly (α=0.05) of cholesterol total, triglycerides, HDL and LDL blood serum. Decrease in total cholesterol at a dose of 1 liang tea is 16.57%, dose 2 which is 29.99% and simvastatin is 33.10% while in normal mice and mice hypercholesterolemic is 8.18% and 4.08%. Decrease in triglycerides in normal mice 8.41%, liang tea dose 1 is 20.03%, dose 2 is 27.05% and simvastatin is 31.41% whereas hypercholesterolemic in rats increased 12.35%. Decreased levels of LDL in normal mice is 7.60%, 7.86% hypercholesterolemic, liang tea dose 1 is 23.70%, dose 2 is 27.97% and 36.67% simvastatin. As for the levels of HDL in the administration of doses of liang tea 1 and 2 has increased 16.53% and 17.21%, while for normal mice, hypercholesterolemic and simvastatin decreased 7.42%, 0.31% and 4.73%

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2014/464/051407739
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 21 Nov 2014 07:23
Last Modified: 11 Nov 2021 07:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149878
[thumbnail of 1._Cover.pdf] Text
1._Cover.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 6._Summary.pdf] Text
6._Summary.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 2.pdf] Text
2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 3.pdf] Text
3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 4._Riwayat_Hidup_-_Halaman_Peruntukan.doc.pdf] Text
4._Riwayat_Hidup_-_Halaman_Peruntukan.doc.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 5._Pernyataan_Keasliaan_Skripsi.pdf] Text
5._Pernyataan_Keasliaan_Skripsi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 7._Kata_Pengantar.pdf] Text
7._Kata_Pengantar.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 11._II_Tinjauan_Pustaka.pdf] Text
11._II_Tinjauan_Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of 13._IV_Hasil_dan_Pembahasan.pdf] Text
13._IV_Hasil_dan_Pembahasan.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of 12._III_Metodelogi.pdf] Text
12._III_Metodelogi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of 9._Daftar_Tabel,_Gambar_dan_Lampiran.pdf] Text
9._Daftar_Tabel,_Gambar_dan_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 8._Daftar_Isi.pdf] Text
8._Daftar_Isi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 14._V_Penutup.pdf] Text
14._V_Penutup.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 15._Daftar_Pustaka.pdf] Text
15._Daftar_Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of 16._Lampiran.pdf] Text
16._Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item