Perencanaan Strategi Pengembangan Perusahaan Menggunakan Metode Quantitative Strategy Planning Matrix (QSPM) (Studi Kasus KUD DAU Malang, Jawa Timur).

Ningrum, Lufi Tri Wahyu (2014) Perencanaan Strategi Pengembangan Perusahaan Menggunakan Metode Quantitative Strategy Planning Matrix (QSPM) (Studi Kasus KUD DAU Malang, Jawa Timur). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

KUD DAU merupakan salah satu bentuk koperasi yang bergerak dalam bidang industri pangan (susu) yang memproduksi, mengemas, dan memasarkan produknya sendiri. Saat ini, KUD DAU sedang menghadapi beberapa permasalahan diantaranya tentang belum sesuainya perencanaan yang dilaksanakan dengan kegiatan yang berjalan, permasalahan pemasaran seperti kurangnya promosi produk serta tentang motivasi sumber daya manusia yang rendah. Berdasarkan permasalahan tersebut maka perlu dilakukan perencanaan strategis pengembangan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah merumuskan perencanaan strategi pengembangan yang tepat untuk KUD DAU serta menentukan prioritas perencanaan strategi pengembangan perusahaan yang dapat digunakan oleh KUD DAU dengan menggunakan metode QSPM. Penelitian tentang perencanaan strategi pengembangan pada KUD DAU dilakukan dengan menganalisis faktor internal dan eksternal. Analisis tersebut dilakukan untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang dimiliki oleh KUD DAU. Analisis juga digunakan untuk mengetahui posisi KUD saat ini yaitu pada kuadran IV (posisi kuat dan strategi yang dapat diterapkan adalah grow and build strategy). Penyusunan strategi dilakukan dengan menganalisis faktor kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman yang dimiliki oleh KUD DAU menggunakan matriks SWOT. Analisis SWOT menghasilkan 8 alternatif strategi pengembangan. Alternatif strategi tersebut dianalisis dengan menggunakan matriks QSPM (Quantitative Strategy Planning Matrix) untuk mengetahui alternatif strategi yang memiliki skor daya tarik tertinggi. Hasil analisis menggunakan matriks QSPM menunjukkan bahwa strategi tentang peninjauan kembali sistem manajemen KUD DAU merupakan alternatif strategi yang mendapatkan skor ketertarikan tertinggi. Strategi kedua yang dapat diterapkan selanjutnya adalah diversifikasi produk

English Abstract

KUD DAU is one of a cooperation that operates in the milk industry that produce, package, and market their own products. Currently, KUD DAU is facing several problems including about incompatibility of planning activities conducted by KUD DAU, marketing issues such as the promotion of products that were low, and then low motivation of human resources. Based on these problems it was necessary to develop a strategic plan for the company. The purpose of this study is to formulate the right strategy planning for developing KUD DAU, and to determine priorities the company development strategy that can be applied by KUD DAU using QSPM . Research on the development of strategic planning at KUD DAU done by analyzing the internal and external factors. The analysis is conducted to determine the strengths, weaknesses, opportunities, and threats owned by KUD DAU. The internal and external factors analysis has been used to determine the current position of cooperation which in quadrant IV (strong positions and strategies that can be applied is grow and build strategy). The preparation of the strategy done by analyzing the factors strengths, weaknesses, opportunities and threats of KUD DAU using the SWOT matrix. SWOT analysis resulted in 8 alternatives of development strategies. Alternative strategies have been analyzed using QSPM (Quantitative Strategy Planning Matrix) to find out the alternative strategy that has the highest attractiveness score. The results of the matrix analysis QSPM showed that the strategy of reviewing KUD DAU management system is the alternative strategy which has the highest interest scores. Moreover the second strategy that can be applied is product diversification.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2014/221/051403861
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 15 Jul 2014 09:42
Last Modified: 11 Mar 2022 01:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149610
[thumbnail of SKRIPSI_(full)_-_LUFI_TRI_WAHYU_N..pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_(full)_-_LUFI_TRI_WAHYU_N..pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item