Isolasi dan Klasifikasi Morfologi Bakteriofag Litik Sebagai Agen Biosanitasi Pada Proses Pelisisan Bakteri Pembentuk Biofilm

Buana, EfendiOulanGustavHakimNata (2013) Isolasi dan Klasifikasi Morfologi Bakteriofag Litik Sebagai Agen Biosanitasi Pada Proses Pelisisan Bakteri Pembentuk Biofilm. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Biofilm merupakan suatu bentuk adaptasi bakteri yang melekat, berkoloni, dan membentuk lapisan pelindung (matriks ekstraselular) pada suatu permukaan. Terbentuknya biofilm bisa menjadi tempat berkumpulnya berbagai bakteri, baik pembusuk maupun patogen sehingga dapat menjadi sumber kontaminasi. Umumnya, industri memilih menggunakan detergen kimia untuk mengatasi biofilm yang terbentuk. Akan tetapi penggunaan detergen dapat menimbulkan resistensi bakteri di dalam biofilm dan beresiko mengontaminasi produk. Oleh karena itu, diperlukan alternatif solusi untuk mengurangi pembentukan biofilm, salah satunya dengan jalan mengisolasi bakteriofag. Bakteriofag merupakan virus bakteri yang bekerja dengan memanfaatkan sistem metabolisme bakteri inang untuk memperbanyak diri yang sering diikuti dengan lisis/ pecahnya bakteri inang. Kemampuan litik tersebut menjadikan bakteriofag berpotensi digunakan sebagai agen biosanitasi untuk mengurangi pembentukan biofilm oleh bakteri pembusuk maupun patogen. Penelitian ini dilaksanakan dalam beberapa tahapan, yaitu konfirmasi biofilm, isolasi bakteriofag, proses infeksi biofilm oleh bakteriofag, dan identifikasi morfologi bakteriofag. Data dianalisis secara deskriptif kuantitatif untuk menggambarkan kemampuan litik dan jenis bakteriofag yang didapatkan. Proses isolasi menghasilkan tiga isolat bakteriofag dari babat sapi dan usus ayam (φBS6, φBS8, dan φUA7). Ketiga isolat bakteriofag tersebut mampu menghambat Bacillus subtilis sebagai bakteri pembusuk yang membentuk biofilm, dengan hasil terbaik diperoleh dengan menggunakan φBS6. Infeksi biofilm B. subtilis menggunakan φBS6 selama 4 dan 6 jam menghasilkan penurunan sel bakteri sebanyak 1 siklus log. Klasifikasi morfologi dengan ICTV menggolongkan φBS6 ke dalam famili Corticoviridae atau Tectiviridae, φBS8 ke dalam famili Myoviridae dan Corticoviridae atau Tectiviridae, serta φUA7 ke dalam famili Myoviridae.

English Abstract

Biofilm is one of the bacterial adaptations toward surrounding environment which enclosed themselves within an extracellular matrix. Biofilm formation would raise the risk of contamination in industrial by the bacteria inside. Chemical sanitizers are preferred by Industrial party for combating biofilm, however this method has some negative drawbacks such as bacterial resistance and the chance of product contamination by the very sanitizer. An alternate solution is needed to solve chemical sanitizer weaknesses such as using bacteriophage. Bacteriophage is viruses that infect bacteria as its host to replicate themselves and often lyse the host which result in cell death. The lytic activity of bacteriophage can be used as a mean for combating biofilm forming bacteria in which bacteriophage does not give any negative drawbacks. This step would promote a safer way to eliminate biofilm forming bacteria. Several steps are prepared for bacteriophage isolation and application which consist of biofilm confirmation, bacteriophage isolation, application of bacteriophage for combating biofilm forming bacteria, and morphological identification of isolated bacteriophage. The collected data would be analyzed descriptively. Isolation step resulted in three different phages from beef tripe and chicken intestine, namely—φBS6, φBS8, and φUA7. The three phages could infect Bacillus subtilis as one of the spoilage biofilm forming bacteria, with φBS6 gave the best result. B. subtilis biofilm infection using φBS6 for 4 and 6 hours resulted in cell decrease as much as 1 log cycle. Morphological identification using ICTV system classified φBS6 into Corticoviridae or Tectiviridae, φBS8 into Myoviridae and Corticoviridae or Tectiviridae, while φUA7 into Myoviridae family.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2013/241/051310286
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 26 Nov 2013 08:45
Last Modified: 22 Oct 2021 02:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149349
[thumbnail of 5_Riwayat_Hidup_-_Pernyataan_Keaslian.pdf]
Preview
Text
5_Riwayat_Hidup_-_Pernyataan_Keaslian.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 6_Ringkasan_-_Summary_-_Daftar.pdf]
Preview
Text
6_Ringkasan_-_Summary_-_Daftar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 7_I_Pendahuluan.pdf]
Preview
Text
7_I_Pendahuluan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 10_IV_Hasil_dan_Pembahasan.pdf]
Preview
Text
10_IV_Hasil_dan_Pembahasan.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 8_II_Tinjauan_Pustaka.pdf]
Preview
Text
8_II_Tinjauan_Pustaka.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 9_III_Metodologi_Penelitian.pdf]
Preview
Text
9_III_Metodologi_Penelitian.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 11_V_Kesimpulan_dan_Saran.pdf]
Preview
Text
11_V_Kesimpulan_dan_Saran.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 1_Lembar_Sampul.pdf]
Preview
Text
1_Lembar_Sampul.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 12_Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
12_Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2_Halaman_Sampul.pdf]
Preview
Text
2_Halaman_Sampul.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 3_Lembar_Persetujuan.pdf]
Preview
Text
3_Lembar_Persetujuan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 4_Lembar_Pengesahan.pdf]
Preview
Text
4_Lembar_Pengesahan.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item