Pemurnian Biogas Dari Kandungan Karbondioksida (CO2) dengan Menggunakan Adsorben Zeolit dan Absorben Ca(OH)2

Atmaja, YoghaPranata (2013) Pemurnian Biogas Dari Kandungan Karbondioksida (CO2) dengan Menggunakan Adsorben Zeolit dan Absorben Ca(OH)2. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Biogas adalah campuran beberapa gas, tergolong bahan bakar gas yang merupakan hasil fermentasi dari bahan organik dalam kondisi anaerob, dan gas yang dominan adalah gas metan (CH 4 ) dan gas karbondioksida (CO 2 ), H 2 S dan uap air. Gas bio memiliki nilai kalor yang cukup tinggi, yaitu kisaran 4800-6700 kkal/m 3 , untuk gas metan murni (100 %) mempunyai nilai kalor 8900 kkal/m 3 . Sorpsi merupakan proses pemisahan bahan dari suatu campuran cair atau campuran gas. Pemisahan ini terdapat dua jenis, yaitu adsorpsi (pengikatan bahan pada permukaan sorben dengan cara pelekatan) dan absorpsi (pengikatan bahan pada permukaan sorben dengan cara pelarutan). Larutan Ca(OH) 2 disebut air kapur dan merupakan basa dengan kekuatan sedang. Larutan tersebut bereaksi hebat dengan berbagai asam, dan bereaksi dengan banyak logam dengan adanya air. Larutan tersebut menjadi keruh bila dilewatkan karbondioksida, karena mengendapnya kalsium karbonat. Mineral zeolit bukan merupakan mineral tunggal, melainkan sekelompok mineral yang terdiri dari beberapa jenis unsure. Secara umum mineral zeolit adalah senyawa alumino silikat hidrat dengan logam alkali tanah. Tujuan penelitian ini adalah,(1)menghitung persentase tingkat keberhasilan absorben dan adsorben yang digunakan dalam menyerap CO 2 (2) mempelajari efektifitas Ca(OH) 2 dan zeolit pada masing-masing kapasitas yang diberikan (3) mengetahui penggunaan biogas hasil filtrasi sebagai bahan bakar generator. Penelitian ini dilakukan bulan Oktober 2012 sampai Januari 2013 di Laboratorium Jurusan Mesin (Motor Bakar) Fakulats Tehnik, Universitas Brawijaya dan di Desa Argosari Jabung, Kabupaten Malang. Data menunjukkan kadar CO 2 kontrol atau sebelum pemurnian rata-rata sebesar 26,11 % dan data ini sesuai dengan tinjauan pustaka mengenai kandungan CO 2 pada biogas yang didapatkan kisaran 27%(Argo,2008). Kemudian, pada perlakuan pemurnian dengan menggunakan sistem kombinasi didapatkan penurunan terbaik dengan data rata-rata kandungan sebesar 17,66 % CO 2 . Sedangkan, untuk pemurnian dengan perlakuan Ca(OH) 2 didapatkan data yang hampir sama dengan selisih yang tidak begitu jauh antara perlakuan pemurnian menggunakan zeolit aktif sebesar 20%. Biogas dari tiap hasil penyaringan dengan volume 0,128 m 3 pada perlakuan menggunakan Larutan Ca(OH) 2 , Zeolit dan Kombinasi hanya didapatkan hasil penyaringan Kombinasi yang bisa menyalakan atau menghidupkan generator tersebut rata-rata selama + 1 jam 36 menit dengan diberikan beban kerja sebesar 1140 Watt(2 buah setrika dan 1 grenda). Sedangkan pada perlakuan lain, generator tidak dapat dinyalakan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2013/171/051307680
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 27 Aug 2013 10:20
Last Modified: 22 Oct 2021 01:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/149276
[thumbnail of 3.BAB_II.pdf]
Preview
Text
3.BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 4.Bab_III.pdf]
Preview
Text
4.Bab_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 6.BAB_V.pdf]
Preview
Text
6.BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 7.DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
7.DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 5.BAB_IV.pdf]
Preview
Text
5.BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 8.LAMPIRAN_YOGHA.pdf]
Preview
Text
8.LAMPIRAN_YOGHA.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 0.COVER.pdf]
Preview
Text
0.COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 9.GAMBAR_TEKNIK_DI_PRIN_KERTAS_A4_1_LEMBAR.pdf]
Preview
Text
9.GAMBAR_TEKNIK_DI_PRIN_KERTAS_A4_1_LEMBAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2.BAB_I.pdf]
Preview
Text
2.BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 1.SIAP_PRINT_PERTAMA.pdf]
Preview
Text
1.SIAP_PRINT_PERTAMA.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item