Sembiring, Oktavianus (2011) Pembuatan Sirup Jahe (Zingiber officenale Rosc.) : Kajian Jenis Jahe Dan Penambahan High Fructose Syrup. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Jahe ( Zingiber officenale Rosc. ) telah lama dikenal di Indonesia dan merupakan salah satu rempah-rempah penting. Rimpangnya sangat luas dipakai, antara lain sebagai bumbu masak, pemberi aroma dan rasa pada makanan dapat memberi efek panas di perut. High Fructose Syrup (HFS) dihasilkan dari substrat pati jagung dan enzim isomerase yang mampu merubah glukosa menjadi fruktosa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari pengaruh 3 jenis jahe yang berbeda dengan penambahan High Fructose Syrup (HFS) sebagai pemanis terhadap sifat fisik, kimia dan organoleptik sirup sehingga diperoleh jenis jahe dan penambahan High Fructose Syrup (HFS) untuk menghasilkan sirup jahe yang diinginkan. Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang disusun secara Faktorial 2 faktor. Faktor I adalah Penambahan HFS (70%, 80% dan 90%) dan Faktor II adalah jenis jahe seperti jahe merah, jahe emprit dan jahe gajah. Masing-masing perlakuan dilakukan 3 kali pengulangan sehingga diperoleh 27 satuan percobaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan jenis jahe dan penambahan HFS memberikan pengaruh terhadap sifat fisik, kimia dan organoleptik sirup jahe. Perlakuan jenis jahe berpengaruh terhadap pH, viskositas dan kecerahan (L*) namun tidak berpengaruh pada TPT, total gula dan total fenol. Perlakuan penambahan HFS berpengaruh terhadap pH, TPT, viskositas, total gula dan kecerahan (L*). Perlakuan terbaik sirup jahe untuk parameter organoleptik didapatkan pada perlakuan jenis jahe gajah dengan penambahan HFS 80% (J3H2) dengan nilai kesukaan terhadap rasa 4,70 (agak suka), warna dan aroma 4,90 (agak suka). Perlakuan terbaik sirup jahe untuk parameter fisik kimia diperoleh perlakuan jenis jahe gajah pada penambahan HFS 90% (J3H3) dengan nilai pH 5,46, total gula 85,33%, viskositas 0,83 cPs, TPT 62 o brix, total fenol 238,22 ppm. Kata kunci: sirup jahe, penambahan HFS, jenis jahe
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2011/61/051102124 |
Subjects: | 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian |
Depositing User: | Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id |
Date Deposited: | 27 May 2011 10:57 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 01:46 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/148808 |
![]() |
Text
051102124.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |