Penerapan Analisis Nilai Pada Desain kemasan Produk Bumbu Masak “Hidayah” : studi kasus Di Unit Usaha HIDAYAH Junrejo Batu

AliPrasetya (2009) Penerapan Analisis Nilai Pada Desain kemasan Produk Bumbu Masak “Hidayah” : studi kasus Di Unit Usaha HIDAYAH Junrejo Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kondisi desain kemasan bumbu masak "Hidayah" saat ini tidak dapat memenuhi permintaan beberapa konsumen. Selain itu produk bumbu masak "Hidayah" yang terjual sekitar 90% perharinya, belum mencapai target yaitu terjual 100% dari kapasitas produksi perhari. Hal ini menyebabkan perlunya diversifikasi kemasan bumbu masak "Hidayah". Kemasan yang mengalami perubahan akan dikaji terlebih dahulu. Salah satu metode penelitian yang dapat digunakan untuk menghasilkan kemasan baru yang sesuai dengan selera konsumen adalah analisis nilai, sebab analisis nilai (Value Analysis) mengaplikasi suatu teknik identifikasi fungsi produk atau jasa yang bertujuan memenuhi fungsi yang diperlukan. Tujuan penelitian untuk menerapkan metode analisis nilai pada kemasan baru produk bumbu masak instan "Hidayah", dan menghasilkan desain kemasan baru produk bumbu masak instan "Hidayah" yang lebih baik, menarik, higienis, aman dan memenuhi selera konsumen Penelitian dilakukan dengan metode analisis nilai yang terdiri dari enam fase yaitu Job Plan. Fase tersebut adalah Fase Informasi, Fase Analisis Fungsi, Fase Kreatif, Fase Pertimbangan, Fase Pengembangan, dan Fase Presentasi. Pengumpulan data mengenai kemasan lama melalui kuesioner dilakukan pada fase informasi. Fungsi dasar dan fungsi sekunder ditentukan dengan diagram FAST pada fase analisis, untuk menentukan kriteria performansi pada kuesioner. Tiga alternatif desain kemasan baru dibuat pada fase kreatif. Performansi dari alternatif terbaik dihitung dan dibandingkan dengan kemasan lama pada fase evaluasi. Pada fase pengembangan dihitung analisa biaya dan perhitungan nilai. Penentuan alternatif terbaik juga mengacu pada empat nilai yaitu nilai kegunaan, nilai kebanggaan, nilai biaya, dan nilai tukar. Alternatif terbaik dipresentasikan pada fase presentasi. Hasil yang diperoleh untuk kemasan terbaik adalah kemasan A1 dengan performansi 7,895 dan nilai 1,054, lebih besar daripada performansi kemasan lama 3,708 dengan nilai 1. Desain kemasan A1 memiliki komposisi warna oranye gradasi linier vertikal ke coklat tua dan ilustrasi gambar masakan sesuai dengan jenis bumbu masak. Plastik yang digunakan adalah polyprophylene (PP) dengan ketebalan 0,5 mm untuk kemasan sekunder dan 0,8 mm untuk kemasan primer. Pengemasan menggunakan mesin semi automatic impulse sealer . Informasi pada kemasan meliputi keterangan Depkes, tanggal kadaluarsa, volume kemasan 50 g, logo halal, komposisi bahan, dan gambar petunjuk pemakaian.

English Abstract

Condition of "Hidayah" ripe flavour package design in this time cannot fulfill request some consumer. Beside that, " Hidayah" ripe flavour product sold around 90%, not yet reached goals that is sold 100% from produce capacities everyday. This matter caused the importance of diversified package of "Hidayah" ripe flavour. Package which change will be studied beforehand. One of research methods which can be used to yield new package matching with consumer taste is value analysis, because value analysis applied an identify product function or service technique which aimed to fulfill needed function. Purpose of research to apply value analysis method at new package of "Hidayah" instant ripe flavour product, and produce new package design of "Hidayah" instant ripe flavour product which more better, attractive, hygienic, secure and fulfill consumer taste. Research was done with value analysis method that consist of 6 Job Plan phase, there were information phase, analyse function phase, creative phase, evaluation phase, development phase, and presentation phase. Collecting data concerning old package by questionnaire were done at information phase. Basic function and secondary functions were given by FAST diagram at analyse function phase, to determined performance criteria at questionnaire. Three new alternative package made at creative phase. Performance of the best alternative calculated and compared with old package at evaluation phase. Cost analysis and value were done at development phase. The best alternative was presented at presentation phase. The result for the best alternative was A1 package, with performance 7,895 and value 1,054, bigger than old package’s performance 3,708 and value 1. A1 package design has vertical linear gradation orange colour to deep brown colour composition, and food illustration as according to ripe flavour type. Plastic which used was polyprophylene ( PP) thickly 0,5 mm for the secondary package and 0,8 mm for the primary package. Packaging used semi automatic impulse sealer machine. Information at package included Healthy Department statement, statute bared, package volume 50 g, permitted logo, materials composition, and operating guide picture.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2009/168/050902150
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 18 Aug 2009 10:24
Last Modified: 21 Oct 2021 07:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/148166
[thumbnail of 050902150.pdf] Text
050902150.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item