Perencanaan Unit Pengolahan “Brownies” Kacang Merah (Phaseolus vulgaris L.) skala industri kecil

KenKusumaYodatama (2008) Perencanaan Unit Pengolahan “Brownies” Kacang Merah (Phaseolus vulgaris L.) skala industri kecil. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kue brownies merupakan kue coklat yang biasanya dipanggang dan memiliki tekstur yang agak keras dan tidak mengembang. Berdasarkan survey pendahuluan yang telah dilakukan, brownies tidak hanya dibuat dari tepung terigu tetapi dapat juga dari tepung tempe dan umbi-umbian. Kacang merah (Phaseolus vulgaris L) merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang belum banyak dimanfaatkan. Kacang merah ini memiliki banyak manfaat bagi kesehatan yaitu sumber protein nabati, karbohidrat kompleks, serat, vitamin B, folasin, tiamin, fosfor, zat besi dan asam amino lisin yang tinggi. Salah satu alternatif untuk meningkatkan nilai jualnya, kacang merah dapat diolah menjadi tepung kacang merah sebagai bahan baku pembuatan brownies. Penelitian ini bertujuan dapat menentukan proporsi tepung kacang merah yang tepat dalam pembuatan “brownies” kacang merah dan secara kualitas dapat disukai oleh konsumen, kemudian dari perlakuan terbaik dibuat perencanaan unit pengolahan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah….. dengan 2 faktor yaitu tepung kacang merah dan tepung terigu, dimana K1(100% : 0%), K2 (90% : 10%), K3 (80% : 20%), K4 (70% : 30%), K5 (60% : 40%), dan K6 (50% : 50%). Hasil penelitian diperoleh perlakuan terbaik yaitu K1 dimana penggunaan tepung kacang merah 100%. Hasil uji organoleptik didapatkan rerata skor warna 2,85, aroma 1,86, rasa 2,174 dan tekstur 2,43. Hasil uji kimia diperoleh kandungan protein sebesar 10,49%, serat kasar 1,042%, kadar air 20,962% dan isoflavon 37,280 ppm. Hasil perhitungan kelayakan financial diperoleh HPP sebesar Rp. 8.782,- per kemasan dengan harga jual Rp. 13.200,- sehinggadiperoleh BEP (unit) sebesar 7.840 kemasan dan BEP rupiah sebesar Rp. 103.270.197,-. Kapasitas produksi perhari yang direncanakan untuk “brownies kacang merah adalah 72 kemasan. Payback period diperoleh 1 tahun 11 hari.

English Abstract

“Brownies” is brown cake which was roasted, it has stuff tekstur and partially cooked. Based on survey, “brownies” not only made from whole-wheat but also can from flour of tempe and legume. Kidney beans ( Phaseolus vulgaris L) is have many benefit for health, there are source of concerning plants protein, complex carbohydrate, fibre, vitamin of B, folasin, tiamin, phosphor, ferrum and high of amino acid lisin. Kidney beans can be processed to become kidney bean flour which use for making “brownies”. This research aimed at finding out the best proportion of kidney beans and wheat flour for making “brownies” which can be accepted by many societies by sensory test, and also to know “brownies” of processing unit planning. This research had was carried out using fully randomized design with one factor namely proportion between Kidney bean flour and wheat (Kidney beans flour 100 %: wheat flour 0%), (Kidney beans flour 90% : wheat flour 10%), (Kidney beans flour 80% : wheat flour 20%), (Kidney beans flour 70 %: wheat flour 30%), (Kidney beans flour 60 %: wheat flour 40%), and (Kidney beans flour 50% : wheat flour 50%). The result of this research was the use of 100% kidney bean and 0% wheat flour with product score of colour, aroma, taste and texture were 2.85, 1.86, 2.714 and 2.43, recpectively. The protein content of the product was 10.499%, the fibrous was 1.042%, the water content was 20.962% and the isoflavon was 37.280ppm The production price per product Rp. 8.782 ,- per pack. Break event point (unit) 7.480 packages and break event point (rupiah) Rp. 103.270.197,-. Production capacity was planned 72 pack/day. The payback period is reached within 1 years and 11 days.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2008/47/050800799
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 04 Apr 2008 09:25
Last Modified: 21 Oct 2021 07:21
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/148038
[thumbnail of 050800799.pdf] Text
050800799.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Actions (login required)

View Item View Item