Analisis Kelayakan Teknis dan Finansial Produksi Minuman Sari Buah Jeruk Java lemon Berbahan Subgrade pada Skala Industri Kecil

AndiniPrimawati (2007) Analisis Kelayakan Teknis dan Finansial Produksi Minuman Sari Buah Jeruk Java lemon Berbahan Subgrade pada Skala Industri Kecil. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan proporsi penambahan gula dan air pada ekstrak jeruk Java lemon , mengetahui kualitas minuman sari buah pada skala yang telah digandakan karena produk tidak dapat langsung diproduksi pada skala industri kecil, serta mengetahui kelayakan produksi pada skala industri kecil ditinjau dari aspek teknis dan finansialnya. Metode yang digunakan dalam peneitian ini, antara lain : 1) Pelaksanaan penelitian skala laboratorium yaitu menggunakan RAK dengan 2 faktor yakni penambahan gula (8% b/v, 10% b/v) dan penambahan air dengan perbandingan air : ekstrak (4 : 1, 5 : 1. 6 : 1, 7 : 1), selanjutnya dilakukan pengujian produk (kimia dan organoleptik). Analisa data menggunakan analisa ragam, uji organoleptik menggunakan uji friedman, pemilihan perlakuan terbaik. 2) Penggandaaan skala. 3) Kelayakan produksi minuman sari buah Perlakuan terbaik yang didapatkan adalah kombinasi G2A1 (penambahan gula 10% b/v dan perbandingan air : ekstrak 4 : 1) dengan pH 4,07, total asam 0,27 %, dan vitamin C 15,59 mg/100 ml, sedangkan organoleptik mempunyai skor rasa 3,90 (suka), skor aroma 3,55 (suka), skor warna 3,05 (suka). Penggandaan skala pada kapasitas 70 liter (campuran ekstrak 14 liter dan air sebesar 56 liter) memiliki kualitas yang sesuai SNI sehingga layak untuk diproduksi. Tahap selanjutnya yaitu memproduksi minuman sari buah jeruk Java lemon dengan kapasitas yang sama dengan yang telah digandakan sehingga dapat diperkirakan aspek teknis, Kapasitas produksi minuman sari buah jeruk Java lemon direncanakan sebesar 70 liter/hari atau 360 cup @ 200 ml yang terbuat 40 kg subgrade . Setelah dilakukan analisis finansial diketahui bahwa prakiraan modal tetap yang dikeluarkan sebesar Rp. 60.626.070,00 dan modal kerja per 3 bulan sebesar Rp. 25.736.201,46. Nilai HPP yang diperoleh sebesar Rp. 1.048,45 dengan harga jual per unit Rp. 1.500,00, sehingga BEPunit 33.616 cup dan BEPrupiah sebesar Rp. 50.535.743,37. R/C ratio (efisiensi usaha) didapatkan nilai 1,4, hal tersebut berarti produksi minuman sari buah jeruk Java lemon berbahan subgrade sudah efisien dan menguntungkan, sedangkan waktu pengembalian investasi ( Payback Period ) dicapai pada 3 tahun 4 bulan 11 hari.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2007/273/050703334
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.1 Agriculture
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 04 Jan 2008 09:46
Last Modified: 21 Oct 2021 05:08
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/147783
[thumbnail of 050703334.pdf]
Preview
Text
050703334.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item