Romadhona, NandaPutri (2017) Optimasi Penjadwalan Perawatan Mesin Produksi Pt Inka Menggunakan Ahp Dan Algoritma Genetika. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
PT INKA merupakan perusahaan manufaktur yang memiliki banyak mesin produksi. Jika terjadi kerusakan atau ketidak sesuaian mesin produksi dapat mengakibatkan terganggunya proses produksi yang ada di dalam perusahaan. Hal ini mengakibatkan perusahaan akan mengalami kerugian baik waktu maupun finansial. Oleh karena itu dibutuhkan sistem penjadwalan perawatan yang baik, guna menghasilkan jadwal perawatan mesin yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem penjadwalan perawatan mesin yang optimal dengan menggunakan metode AHP dan Algoritma Genetika. Pada penelitian ini data yang digunakan berupa data riwayat kerusakan mesin, data mesin, dan data pegawai pada divisi perawatan. Pada penelitian ini dilakukan penjadwalan terhadap mesin dan pegawainya di mana masing-masing jadwal memiliki constrain yang berbeda. Pada penelitian ini metode AHP berfungsi untuk pemberian prioritas terhadap mesin yang ada, dan algoritma genetika berfungsi untuk penyusunan jadwal berdasarkan prioritas mesin yang dihasilkan metode AHP dan penjadwalan shift jaga pegawai. Pengujian dilakukan terhadap hasil implementasi, di mana hasil pengujian menunjukkan bahwa penerapan metode AHP dan Algoritma Genetika sangat baik. Hasil menunjukan solusi yang dihasilkan berupa jadwal tidak ada yang melanggar constrain yang telah ditentukan atau dengan kata lain nilai fitness yang dihasilkan mencapai nilai fitness maksimum yaitu 3.
English Abstract
PT INKA is a manufacturing company that has many production machines. In case of damage or inconvenience of the rendering engine of production can result in disruption of production processes within the company. This has resulted in the company will experience a loss of good time or financially. Therefore it takes good care of scheduling system, in order to produce the optimal engine maintenance schedule. This research aims to make the system the optimal machine maintenance scheduling by using Genetic Algorithms, and AHP method. Research on the data used in the form history data damage the engine, engine data, and employee data on the Division of nursing. On the research of the scheduling is done against the machine and his servants where each schedule has different constraints. Research on the method of AHP for granting priority against the machines, and the genetic algorithm works for the preparation of the schedule of priorities based on the engine generated method of AHP and scheduling shift Guard employees. Testing done against the results of the implementation, where test results showed that the application of the method of AHP and Genetic Algorithms is very good. The results showed that the resulting solution in the form of a schedule nobody violates the constraints that have been defined or in other words the value of the resulting fitness is maximum fitness In this system that is 3.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTIK/2017/37/051701133 |
Subjects: | 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 13 Feb 2017 09:42 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 06:16 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/147466 |
Preview |
Text
[115]_Nanda_Putri_Romadhona_135150201111090_Final.pdf Download (7MB) | Preview |
Preview |
Text
Paper_fix.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |