Evaluasi dan Perbaikan Desain Antarmuka Pengguna Situs Web Palang Merah Indonesia (PMI) menggunakan pendekatan Human-Centered Design

Aulia, NabilahUlfah (2016) Evaluasi dan Perbaikan Desain Antarmuka Pengguna Situs Web Palang Merah Indonesia (PMI) menggunakan pendekatan Human-Centered Design. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Internet merupakan sarana penyebaran informasi yang sangat familiar dikalangan masyarakat Indonesia. Banyak instansi/organisasi dalam berbagai macam bidang memanfaatkan teknologi Internet sebagai sarana penyebaran informasi karena penggunaannya yang mudah, praktis, serta efisien. PMI Kota Malang merupakan salah satu organisasi yang bergerak di bidang sosial. PMI Kota Malang menggunakan situs web sebagai sarana penyebaran informasi. Berdasarkan hasil wawancara dengan salah satu admin situs web PMI Kota Malang dan beberapa sukarelawan, dapat disimpulkan bahwa aspek usability dan penyajian informasi pada situs web PMI Kota Malang kurang diperhatikan. Tampilan antarmuka merupakan hal yang sangat penting yang harus diperhatikan, antarmuka merupakan mekanisme komunikasi antara pengguna dengan sistem. Berdasarkan hal tersebut, dilakukan penelitian untuk mengevaluasi usability dari desain antarmuka pengguna situs web PMI Kota Malang, merancang perbaikan tampilan antarmuka pengguna situs web tersebut, dan mengevaluasi kembali usability dari rancangan perbaikan antarmuka pengguna situs web tersebut. Hasil evaluasi usability dari rancangan perbaikan ini kemudian dibandingkan dengan hasil evaluasi usability dari desain semula untuk mengetahui apakah terdapat peningkatan usability setelah perbaikan desain antarmuka pengguna situs web PMI. Penelitian ini dilakukan dengan mengadaptasi metode Human Centered Design, dengan tahapan-tahapan yang dilakukan antara lain: melakukan studi literatur, melakukan analisis konteks awal dengan menggunakan teknik wawancara, melakukan evaluasi antarmuka situs web dengan menggunakan kusioner WEBUSE dan wawancara, menganalisis konteks lanjutan, menetapkan persyaratan, merancang prototipe, melakukan evaluasi akhir prototipe dengan menggunakan kuesioner WEBUSE dan melakukan tes tugas, dan mengambil kesimpulan. Perbandingan hasil evaluasi menggunakan WEBUSE dari desain antarmuka pengguna antara sebelum dan sesudah proses perbaikan menunjukkan terjadinya peningkatan nilai usability pada situs web PMI Kota Malang, yaitu dari level moderate menjadi good. Kenaikan nilai usability meliputi content, organization, and readibility (0,183 poin), navigation and links (0,181 poin), desain user interface (0,136 poin) dan performance and effectiveness (0,104 poin).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2016/468/051608534
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 31 Aug 2016 14:32
Last Modified: 21 Oct 2021 16:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/147034
[thumbnail of Nabilah_Ulfah_Aulia_125150401111035.pdf]
Preview
Text
Nabilah_Ulfah_Aulia_125150401111035.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI_NABILAH_ULFAH_AULIA_125150401111035.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_NABILAH_ULFAH_AULIA_125150401111035.pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item