Rancang Bangun Sistem Estimasi Proyek Pada Konveksi Pakaian Dengan Metode PERT-CPM Dan Prototyping Model

Angelia, Vina (2015) Rancang Bangun Sistem Estimasi Proyek Pada Konveksi Pakaian Dengan Metode PERT-CPM Dan Prototyping Model. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam tahapan perencanaan diperlukan analisis mengenai estimasi durasi suatu proyek untuk setiap kegiatan. Realita di lapangan menunjukkan bahwa waktu penyelesaian sebuah proyek bervariasi, akibatnya perkiraan waktu penyelesaian suatu proyek tidak dapat dipastikan akan dapat ditepati. Pada konveksi rumah Garment, perkiraan waktu penyelesaian suatu proyek hanya dengan memperkirakan dari pengalaman proyek sebelumnya tidak menggunakan perhitungan. Sehingga terkadang tidak bisa menyelesaiakan proyek sesuai dengan perkiraan. Keberhasilan ataupun kegagalan dari pelaksanaan sering kali disebabkan kurang terencananya kegiatan proyek, hal ini akan mengakibatkan keterlambatan dan menurunnya kepercayaan pelanggan. Maka pada penelitian ini, dibangun suatu sistem perangkat lunak untuk membantu mengestimasi proyek dengan memperkirakan total durasi waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaiakan proyek menggunakan metode PERT-CPM agar proses perhitungan lebih cepat dan akurat. Untuk membangun suatu aplikasi atau perangkat lunak yang sesuai dengan kebutuhan pengguna maka pengembangan perangkat lunak pada penelitian ini menggunakan Prototyping model. Dengan Prototyping model resiko kesalahan lebih sedikit karena pengguna berperan aktif dalam pengembangan sistem dan pengembang dapat bekerja lebih baik dan lebih cepat dalam menentukan kebutuhan pengguna. Berdasarkan hasil pengujian pada pengujian white box mendapatkan nilai V(G) lebih dari lima yang berarti struktur baik., pada pengujian black box untuk semua kasus uji validasi yang sudah dilakukan menghasilkan status valid, pada pengujian usability hasil perhitungan rata – rata index (%) usability adalah 83,7 %, Serta mendapatkan nilai 80% pada pengujian akurasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2015/310/051508315
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 11 Nov 2015 15:09
Last Modified: 20 Oct 2021 16:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/146365
[thumbnail of VINA_ANGELIA_-115060801111079.pdf]
Preview
Text
VINA_ANGELIA_-115060801111079.pdf

Download (6MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item