Rancang Bangun Aplikasi Mobile Panduan Budidaya Tanaman Cabai Organik Secara Mandiri

Utama, Aditia Sheli Cahya (2015) Rancang Bangun Aplikasi Mobile Panduan Budidaya Tanaman Cabai Organik Secara Mandiri. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pola konsumsi organik telah menjadi tren gaya hidup sehat yang dipicu oleh kesadaran masyarakat akan penggunaan pestisida kimiawi pada pertanian konvensional berbahaya bagi kesehatan. Di Indonesia, komoditas hortikultura merupakan produk unggulan dan salah satu produk yang sangat dibutuhkan masyarakat Indonesia adalah cabai. Cabai merupakan salah satu bumbu yang banyak digunakan dalam berbagai masakan olahan nusantara. Sehingga keamanan produk ini perlu diperhatikan dari residu pestisida kimiawi , misalnya dengan beralih mengkonsumsi produk cabai organik. D aripada membeli produk pertanian organik dengan harga mahal, lebih baik melakukan budidaya cabai organik secara mandiri. Berbagai referensi untuk melakukan budidaya secara mandiri masih dalam bentuk buku , sehingga memerlukan beberapa buku untuk me n dapatkan informasi secara leng k ap. Penelitian ini bermaksud untuk memberikan informasi kebutuhan budidaya dalam sebuah perangkat mobile serta pemanfaatan teknologi mobile menjadi fitur-fitur yang memudahkan pengguna dalam melakukan proses budidaya secara mandiri. Aplikasi di buat dengan framework phonegap menggunakan pendekatan pengembangan hybrid yang memungkinkan aplikasi native dibangun menggunakan bahasa pemrograman HTML, CSS dan javascript. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, aplikasi dapat diterima sebagai solusi untuk melakukan budidaya cabai organik secara mandiri dengan memanfaatkan teknologi mobile untuk mendapatkan hasil optimal yang diukur dari kemudahan penggunaan dan pencapaian kegunaan dengan persentase sebesar 8 2 , 7 6%.

English Abstract

Organic consumption has become a trend of healthy lifestyle. That was triggered by the use of chemical pesticides in conventional agriculture can be harmful to health. Horticulture is an excellent product in Indonesia. Chili is a horticultural products that are needed by the Indonesian people. Because chili is one of the ingredients are mostly used in Indonesian cuisine. So that the safety of these products need to be considered from a chemical pesticide residues, for example by consuming organic chilli products. I nstead of buying organic agricultural products with high prices better cultivate organic chili independently. Various references about self-cultivation is still a book , so that need some books to obtain complete information and becomes impractical. This study intends to provide information cultivation in a mobile device application to make it more practical and utilizing mobile technology into features that allow users to perform self-cultivation process. The a pplication has been made using PhoneGap framework hybrid development approach that enables native applications built using the programming language HTML, CSS and javascript . Implementation of application was accepted as a solution in performing organic chili cultivation independently by utilizing mobile technology to get optimal results. That was measured from perceived ease of use and perceived usefulness with a percentage of 82.76%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2015/14/051500494
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 28 Jan 2015 11:13
Last Modified: 09 Nov 2021 04:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/146178
[thumbnail of Laporan_-_Aditia_Sheli_Cahya_Utama_-_105060807111010.pdf]
Preview
Text
Laporan_-_Aditia_Sheli_Cahya_Utama_-_105060807111010.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item