Perancangan dan Analisis Data Sistem Informasi Inventaris PTIIK dengan Menggunakan QR Code.

Nuriansyah, ArafelMohammad (2014) Perancangan dan Analisis Data Sistem Informasi Inventaris PTIIK dengan Menggunakan QR Code. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pengelolaan dan penyimpanan data inventaris barang di PTIIK sudah menggunakan sistem informasi berbasis komputer untuk menunjang kinerjanya. Akan tetapi untuk melakukan proses pengecekan dan penyimpanan data inventaris barang harus dilakukan secara manual. Hal ini mengakibatkan diperlukan waktu lebih, dalam pengecekan ulang dan keterangan informasi data barang inventaris yang tidak efisien. Oleh karena itu, dirancang aplikasi QR Code Scanner dan QR Code Generator untuk membangun sebuah sistem yang memanfaatkan QR Code pada device mobile android sebagai sarana pemeriksaan informasi dari barang inventaris di PTIIK. Perancangan ini bertujuan untuk membuat pengecekan barang menjadi lebih efisien. Perancangan aplikasi sistem informasi inventaris PTIIK ini menggunakan pemrograman java, android SDK, dan eclipse ADT. Aplikasi QR Code Scanner dan QR Code Generator ini dapat diaplikasikan minimal pada android 2.3 (Ginger bread). Pengujian aplikasi ini menggunakan metode black box testing yang menguji validitas aplikasi dan white-box testing yang meliputi pengujian unit. Pengujian pengguna dilakukan dengan membagikan kuisioner kepada responden bagian perlengkapan PTIIK. Dari hasil pengujian didapatkan kesimpulan bahwa aplikasi ini telah memenuhi kebutuhan fungsional dan non fungsional.

English Abstract

Inventory data management and storage of goods in PTIIK already using computer-based information system to support its performance. However, to make the process of checking and data storage inventory items must be done manually. This results in more time is needed, there checking of data information and inventory information that is not efficient. Therefore, an application designed QR Code Scanner and QR Code Generator to build a system that utilizes QR Code on Android mobile devices as a means of checking the information of inventory items in PTIIK. The design create a more efficient checking of goods. Inventory information system application design PTIIK using java programming, Android SDK and Eclipse ADT. Applications QR Code Scanner and QR Code Generator can be applied at least on android 2.3 (Ginger bread). This application testing using Black Box Testing is testing the validity of the application and the White-Box Testing that includes the unit testing. User testing is done by distributing questionnaires to the respondents PTIIK equipment parts. From the test results it was concluded that this aplication has met the functional and non-functional requirements.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTIK/2014/1180/051404693
Subjects: 000 Computer science, information and general works > 005 Computer programming, programs, data
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 19 Aug 2014 09:18
Last Modified: 20 Oct 2021 03:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/145904
[thumbnail of PERANCANGAN_DAN_ANALISIS_DATA_SISTEM_INFORMASI_INVENTARIS_PTIIK_DENGAN_MENGGUNAKAN_QR_CODE.pdf]
Preview
Text
PERANCANGAN_DAN_ANALISIS_DATA_SISTEM_INFORMASI_INVENTARIS_PTIIK_DENGAN_MENGGUNAKAN_QR_CODE.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item