Analisis Risiko Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan Metode Hazard Analysis dan Consequence-Likelihood Analysis (Studi Kasus pada Proyek Pembangunan Gedung Baru Fakultas Ilmu Adiministrasi Univ

Danial, Achmad (2017) Analisis Risiko Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan Metode Hazard Analysis dan Consequence-Likelihood Analysis (Studi Kasus pada Proyek Pembangunan Gedung Baru Fakultas Ilmu Adiministrasi Univ. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Di dalam suatu proyek konstruksi pasti memiliki risiko. Risiko tersebut salah satunya adalah risiko terjadinya kecelakaan. Kemungkinan terjadinya kecelakaan dapat mempengaruhi aktivitas proyek konstruksi. Berdasarkan Peraturan Pemerintah No.50 Tahun 2012 Pasal 5 tentang penerapan sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja, semua proyek Konstruksi wajib menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Masalah Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) saat ini masih belum menjadi perhatian utama. Pihak terkait seperti : Perusahaan, kontraktor dan owner masih belum sadar akan pentingnya penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Hal itu dapat dilihat dari angka kecelakaan kerja di sektor konstruksi tertinggi dibanding dengan kecelakaan kerja di bidang lainnya. Semua terjadi karena pihak kontraktor ataupun owner beranggapan bahwa investasi di bidang K3 adalah beban biaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pekerjaan yang berisiko menimbulkan bahaya pada Proyek Pembangunan Gedung baru Fakultas Ilmu Admistrasi Universitas Brawijaya kemudian menilai tingkat risiko secara umum dan menentukan pengendalian risiko yang tepat pada proyek tersebut Pada penelitian ini identifikasi risiko dilakukan dengan cara studi literatur, observasi dan wawancara terhadap safety officer atau dapat setingkat pengawas. Kemudian membagikan kuisioner kepada pihak-pihak yang terkait pada pekerjaan proyek di lapangan. Selanjutnya risiko-risiko yang terjadi dinilai dengan menggunakan metode Consequence-Likelihood Analysis (CLA). Hasil akhir dari pengolahan dengan menggunakan metode CLA akan diketahui tingkat risiko secara umum pada proyek Pembangunan Gedung Baru Fakultas Ilmu Administrasi Universita Brawijaya. Tahap Terakhir dari penelitian ini yaitu menentukan pengendalian dan respon risiko dengan menggunakan metode Hazard Analysis dengan berdasarkan hasil kuisioner dan wawancara terhadap tenaga ahli pada proyek tersebut. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat kemungkinan 12 risiko yang berbahaya pada proyek Pembangunan Gedung Baru Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya. Dengan menggunakan metode Consequence-Likelihood Analysis (CLA), tingkat risiko secara umum pada proyek tersebut masuk dalam kriteria kurang berbahaya. Berdasarkan hasil kuisioner dan wawancara terhadap tenaga ahli dengan menggunakan metode Hazard Analysis pengendalian risiko pada proyek tersebut termasuk dalam kategori pengendalian dengan cara mencegah risiko.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2017/130/051701283
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 624 Civil engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 08 Mar 2017 10:17
Last Modified: 23 Oct 2021 04:56
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/145335
[thumbnail of JURNAL.pdf] Other
JURNAL.pdf

Download (0B)
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of SKRIPSI_ACHMAD_DANIAL-125060101111018.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI_ACHMAD_DANIAL-125060101111018.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item