Pembuatan Adsorben CO2 Dari Zeolit-Magnesium Silikat Dengan Metode Impregnasi

Fatimah, Siti (2016) Pembuatan Adsorben CO2 Dari Zeolit-Magnesium Silikat Dengan Metode Impregnasi. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Zeolit merupakan mikrokristalin aluminosilikat berpori yang banyak dimanfaatkan sebagai katalis dan adsorben. Zeolit memiliki struktur pori yang sangat terbuka dan luas permukaan internal yang besar sehingga zeolit mampu mengadsorbsi cairan dan gas. Magnesium silikat sintesis dapat diproduksi melalui presipitasi antara natrium silikat dan garam magnesium yang larut. Mineral yang berbasis magnesium (Mg) telah dianggap dapat menjadi adsorben untuk menangkap CO 2 dari gas campuran. Pada penelitian ini dilakukan pembuatan adsorben CO 2 berbahan dasar zeolit alam Malang yang diimpregnasi dengan magnesium silikat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakterisasi kapasitas adsorpsi adsorben modifikasi dari zeolit dan magnesium silikat serta mengetahui pengaruh magnesium silikat (MgSiO3) terhadap kapasitas adsorpsinya. Zeolit alam Malang berukuran -50 +60 mesh diaktivasi menggunakan NaOH 1 M selama 2 jam. Zeolit alam Malang yang telah teraktivasi diimpregnasi dengan larutan natrium silikat (waterglass) sebagai sumber garam silikat dengan variasi rasio massa antara waterglass dan air 50/60, 50/70, 50/80, 50/90 dan 50/100 selama 30 menit. Selanjutnya, dilakukan perendaman zeolit yang telah terimpregnasi garam silikat dengan menggunakan larutan MgSO4 1,5 M selama 4 jam yang bertujuan agar terjadi pertukaran ion antara garam silikat dan ion Mg2+ sehingga membentuk magnesium silikat pada zeolit. Aplikasi adsorpsi dilakukan pada kolom fixed bed menggunakan gas campuran CO2 dan N2 dengan konsentrasi inlet CO 2 36-38%. Gas CO 2 yang telah melalui proses adsorpsi diuji konsentrasinya dengan menggunakan alat Orsat Aparatus Anylizer. Adsorben zeolit-magnesium silikat diuji dengan menggunakan X-Ray Fluorescence (XRF) untuk mengetahui komposisi kimia adsorben. Hasil proses adsorpsi menunjukkan bahwa adanya penambahan magnesium silikat yang diimpregnasi ke dalam zeolit pada konsentrasi tertentu dapat meningkatkan kapasitas adsorpsi CO 2 . Kapasitas adsorpsi gas CO 2 yang tertinggi yaitu sebesar 2,822 mmol CO 2 /gram adsorben pada adsorben dengan variasi rasio massa antara waterglass dan air 50/90 dan kapasitas adsorpsi gas CO 2 yang terendah yaitu sebesar 1,900 mmol CO 2 /gram adsorben pada adsorben dengan variasi rasio massa antara waterglass dan air 50/70 Kapasitas adsorben zeolit teraktivasi (ZA) yaitu 2,449 mmol CO 2 /gram adsorben.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/761/051608648
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 660 Chemical engineering and related technologies
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Kimia
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 14 Sep 2016 11:06
Last Modified: 14 Sep 2016 11:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/145021
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item