Potensi Penyusutan Emisi CO2 oleh Vegetasi Berdasarkan Jejak Transportasi Jalan Jaksa Agung Suprapto Kota Malang

Maksum, YasnaHernando (2016) Potensi Penyusutan Emisi CO2 oleh Vegetasi Berdasarkan Jejak Transportasi Jalan Jaksa Agung Suprapto Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kegiatan transportasi merupakan salah satu sumber pencemar udara yang diklasifikasikan sebeagai sumber bergerak, yaitu sumber emisi yang bergerak atau tidak tetap pada suatu tempat yang berasal dari kendaraan bermotor. Sebagai bentuk antisipasi hal tersebut, perlu dilakukan gerakan untuk menyelamatkan kualitas udara yaitu dengan menjaga keseimbangan konsentrasi CO2 di udara. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi besaran jejak ekologis transportasi dan potensi penyusutan jejak ekologi tersebut dengan menggunakan penyerapan emisi CO2 oleh vegetasi Metode analisis yang digunakan ialah metode jejak transportasi yang merupakan bagian dari analisa jejak ekologis. Jejak Transportasi mereduksi salah satu komponen dari jejak ekologis secara umum yaitu carbon up take land yang menggunakan perhitungan konsumsi bahan bakar fosil untuk menghitung kebutuhan lahan dalam menyerap emisi CO2 yang dihasilkan dari konsumsi bahan bakar tersebut. Hasil dari analisis tersebut akan dibandingkan dengan kemampuan daya serap CO2 oleh vegetasi eksisting pada lokasi penelitian sehingga akan diketahui kebutuhan vegetasi yang dapat mereduksi emisi CO2 tersebut. Jejak Transportasi pada Jalan Jaksa Agung Suprapto Kota Malang berupa emisi CO2 yang dihasilkan dari tiap liter konsumsi bahan bakar kendaraan pada ketiga segmen ialah sebesar 10.728,69 ton CO2/tahun sedangkan daya serap total vegetasi pada jalan Jaksa Agung Suprapto sebesar 139.514,56 kg/tahun atau setara dengan 139,51 ton/tahun yang dihasilkan dari total 337 Vegetasi pada ruas jalan tersebut baik vegetasi yang berada pada jalur hijau jalan maupun vegetasi pada median jalan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Ruang Terbuka Hijau Jalan Jaksa Agung Suprapto masih belum dapat menyerap semua emisi yang dihasilkan dari kegiatan transportasi yang ada pada jalan tersebut dikarenakan kemampuan serapan Ruang Terbuka Hijau Jalan Jaksa Agung Suprapto sebesar 139,51 ton/tahun atau hanya 3,6 % dari total emisi CO2 sebesar 10.728,69 ton CO2/tahun yang dihasilkan dari kegiatan transportasi pada jalan Jalan Jaksa Agung Suprapto, oleh karena itu perlu adanya penambahan ruang terbuka hijau yang diharapkan mampu mengurangi sisa emisi CO2 yang belum terserap tersebut. Berdasarkan analisis kebutuhan vegetasi dibutuhkan setidaknya minimal 1962 pohon Beringin atau paling banyak dibutuhkan 39.592 pohon Glodokan untuk dapat mereduksi 10.589,18 ton CO2/tahun sisa emisi CO2 yang belum terserap pada jalan Jaksa Agung Suprapto. Pengurangan emisi setelah rekomendasi penambahan vegetasi dan pengurangan volume kendaraan jika dijumlahkan ialah sebesar 2749,71 ton/tahun atau 26 % dari emisi yang dihasilkan, prosentase tersebut berarti telah sesuai dengan target pengurangan emisi nasional pada tahun 2020, sehingga dapat diketahui bahwa emisi yang masih tersisa setelah kedua jenis rekomendasi tersebut tersebut adalah sebesar 7839,46 ton/tahun

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/625/051608390
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota
Depositing User: Yusuf Dwi N.
Date Deposited: 24 Aug 2016 10:57
Last Modified: 01 Apr 2024 07:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144863
[thumbnail of 7._DAFTAR_ISI_-_DAFTAR_LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
7._DAFTAR_ISI_-_DAFTAR_LAMPIRAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 3._LEMBAR_ORISINALITAS.pdf]
Preview
Text
3._LEMBAR_ORISINALITAS.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of lampiran.pdf]
Preview
Text
lampiran.pdf

Download (5MB) | Preview
[thumbnail of 1._SAMPUL.docx.pdf] Text
1._SAMPUL.docx.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Jurnal.pdf] Text
Jurnal.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of YASNA HERNANDO MAKSUM.pdf] Text
YASNA HERNANDO MAKSUM.pdf

Download (34MB)

Actions (login required)

View Item View Item