Analisis Pengendalian Kualitas Pada Proses Pengemasan Yoghurt Dengan Metode Six Sigma Dan Fuzzy FMEA (Failure Modes And Effect Analysis) (Studi Kasus Di PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa, Batu–Jawa Timur)

Agustina, Dian Kristyani (2017) Analisis Pengendalian Kualitas Pada Proses Pengemasan Yoghurt Dengan Metode Six Sigma Dan Fuzzy FMEA (Failure Modes And Effect Analysis) (Studi Kasus Di PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa, Batu–Jawa Timur). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa merupakan produsen minuman yang telah lama menguasai pasar. Salah satu produk andalan dari perusahaan ini adalah Yoghurt. Pada proses pengemasan yoghurt masih terdapat permasalahan yang mengakibatkan cacat pada kemasan yang digunakan. Dalam membantu pengurangan terjadinya cacat produk perlu dilakukan penelitian mengenai pengendalian kualitas produk dengan menggunakan metode six sigma dan fuzzy FMEA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan perusahaan dalam memproduksi minuman yang sesuai spesifikasi, menentukan fakto-faktor yang mempengaruhi dan yang paling dominan menyebabkan terjadinya ketidaksesuaian produk, serta memberi usulan perbaikan untuk mengurangi terjadinya cacat produk. Hasil penelitian menunjukkan pengendalian kualitas produk yoghurt pada PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa berada pada level sigma 3,08. Hasil nilai % final yield sebesar 77,14% sehingga kemampuan PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa dalam memproduksi minuman yang sesuai spesifikasi telah memenuhi kategori baik untuk standar industri di Indonesia, namun sebagai industri kelas dunia masih harus terus menerus meningkatkan kapabilitas prosesnya. Hasil nilai indeks kapabilitas proses pada proses pengemasan yoghurt sebesar 1,03 yang menunjukkan bahwa kinerja proses atau kapabilitas proses dikatakan baik. Faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya cacat produk yoghurt adalah kurang pengawasan, SOP tidak diterapkan dengan baik, rendahnya kapasitas mesin, mutu bahan pengemas kurang baik, kurang teliti, kurang pencahayaan, tenaga kurang terampil, dan kurang perawatan. Faktor utama yang menyebabkan terjadinya cacat produk adalah kurang pengawasan, SOP tidak diterapkan dengan baik, dan rendahnya kapasitas mesin. Usulan perbaikan yang dapat dilakukan untuk mengurangi terjadinya cacat produk antara lain peningkatan pengawasan terhadap tenaga kerja, penerapan SOP dengan baik, dan peningkatan kapasitas mesin pada proses pengemasan.

English Abstract

PT Kusumasatria Agrobio Tani perkasa is the market leader of drinks. One of the flagship products of the company is Yoghurt. Yoghurt still faced problems that resulting defect on its packaging while packaging process. In order to minimize the defect, it is necessary to do research on the product quality control using six sigma and fuzzy FMEA. This study aims to determine the company‘s ability to produce drinks as their specification, to find the factors that influence and also to determine the most dominant in causing the mismatches products, as well as propose improvements to reduce the occurrence of defect products. The results showed that the product quality control of yoghurt on PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa stood at 3,08 sigma. The result of the final yield is 77,14%, so the ability of PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa in producing drinks is accordance with spesifications and appropiate with standards exist on Industry in Indonesia, but as a world-class industry still need to improve the capability of its process. The result of process capability index in the packaging process of yoghurt, which is 1,03, indicate the performance of the process or the capability of the process as good. Factors that influence the occurrence defect at yoghurt products are lack of supervision, SOP is not implemented properly, low engine capacity, low packaging material quality, less thorough, less lighting, less skilled workers, and less maintenance. The main factor that caused the defect product are lack of supervision, SOP is not implemented properly, low engine capacity. Proposed improvements that can be given to reduce the occurrence of defect products in PT Kusumasatria Agrobio Taniperkasa are increasing supervision for employees, working based on SOP implementation correctly, and increasing engine capacity in the packaging process.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/273/051705363
Uncontrolled Keywords: Cacat, Fuzzy FMEA, Six Sigma, Pengemasan, Yoghurt
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management > 658.5 Management of production > 658.56 Product control, packaging; waste control and utilization > 658.564 Packaging
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 21 Aug 2017 02:13
Last Modified: 29 Nov 2021 08:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/1444
[thumbnail of Dian Kristyani Agustina.pdf] Text
Dian Kristyani Agustina.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Actions (login required)

View Item View Item