Tata Ruang Luar Kawasan Wisata Songgoriti Batu berdasarkan Pola Aktivitas,

Ghaisani, Shabrina (2016) Tata Ruang Luar Kawasan Wisata Songgoriti Batu berdasarkan Pola Aktivitas,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kawasan wisata Songgoriti merupakan objek wisata peninggalan abad ke-10 dengan luas lahan sebesar ±4.5 hektar yang mengalami perkembangan sejak tahun 1984. Pada awalnya, tujuan utama pada kawasan Songgoriti adalah candi Songgoriti dan pemandian air panas alaminya, namun dengan berjalannya waktu maka terjadi penambahan fungsi dan fasilitas. Penambahan fasilitas baru menghasilkan peningkatan pada jumlah wisatawan dan memicu munculnya tujuan serta aktivitas baru bagi para pengunjung dan pengguna kawasan lainnya. Perubahan dan pertumbuhan aktivitas tersebut menghasilkan bertambahnya kebutuhan elemen fisik yang harus dipenuhi demi mencapai kenyamanan pengunjung. Salah satu petumbuhan aktivitas yang terjadi adalah aktivitas perdagangan di sekitar area pasar wisata. Pola aktivitas PKL di kawasan ini membentuk pola penyebaran linear, yang mana memicu pertumbuhanaktivitas pengunjung, yaitu jual-beli, terjadi di sepanjang koridor jalan utama, baik itu di tepi jalan ataupun di trotoar. Pola aktivitas jual-beli oleh pengunjung ini mempengaruhi tata ruang luar pada sirkulasi utama, yang mana mulai dirasakan kurang memadai. Selain itu, adanya aktivitas padat pada sirkulasi utama dapat memicu terjadinya penyempitan jalan, pergeseran fungsi area (area pedestrian yang beralih menjadi ruang ekonomi), tumpang-tindihnya kesan ruang yang ada, dan terganggunya arus pergerakan. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan kriteria desain dan rekomendasi usulan mengenai tata ruang luar berdasarkan pola aktivitas pengguna kawasan sebagai dasar pengembangan di kedepannya, sehingga tata ruang luar kawasan wisata Songgoriti nantinya dapat mewadahi atau mengakomodasi kegiatan pengguna kawasan itu sendiri. Untuk meraih tujuan tersebut, penelitian ini akan dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif evaluatif dengan data yang didapat melalui kegiatan survey, wawancara, dan observasi dengan metode place-centered mapping. Penelitian akan dilakukan dengan mempelajari lebih mendalam mengenai aktivitas yang terlihat dan terjadi pada kawasan selama proses observasi yang nantinya akan dipetakan dan dilakukan overlay agar dapat mengetahui kondisi penataan ruang luar kawasan saat ini dalam mengakomodasi aktivitas pengguna kawasan serta dalam mengarahkan pengunjung ke tujuan-tujuan yang ada. Hasil penelitian ini akan menjawab rumusan masalah yang sebelumnya telah ditentukan, yaitu bagaimana penataan ruang luar Kawasan Wisata Songgoriti berdasarkan pola aktivitas pengguna kawasan dimana bentuknya adalah kesimpulan dari kriteria desain yang telah dihasilkan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2016/107/051601813
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 690 Construction of buildings
Divisions: Fakultas Teknik > Arsitektur
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 17 Mar 2016 11:33
Last Modified: 22 Oct 2021 00:38
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/144223
[thumbnail of 3._BAB_II.pdf]
Preview
Text
3._BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 1._Halaman_Depan.pdf]
Preview
Text
1._Halaman_Depan.pdf

Download (6MB) | Preview
[thumbnail of 5._BAB_IV_aa.pdf]
Preview
Text
5._BAB_IV_aa.pdf

Download (9MB) | Preview
[thumbnail of 4._BAB_III.pdf]
Preview
Text
4._BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 6._BAB_V.pdf]
Preview
Text
6._BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 7._Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
7._Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2._BAB_I.pdf]
Preview
Text
2._BAB_I.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item