Aplikasi Model Infiltrasi pada Tanah dengan Model Kostiyacov dan Model Horton Menggunakan Alat Rainfall Simulator

Munaljid, JatiKuncoro (2015) Aplikasi Model Infiltrasi pada Tanah dengan Model Kostiyacov dan Model Horton Menggunakan Alat Rainfall Simulator. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Siklus hidrologi adalah air laut menguap karena adanya radiasi matahari, dan awan yang terjadi oleh uap air, bergerak di atas daratan didesak oleh angin. Desakan angin dan tabrakan diantara butir-butir uap air akan menjadi hujan. Hujan yang jatuh ke tanah membentuk limpasan (runoff) yang mengalir kembali ke laut. Beberapa diantaranya masuk ke dalam tanah (infiltrasi) dan bergerak terus ke bawah (perkolasi) ke dalam daerah jenuh (saturated zone) yang terdapat di bawah permukaan air tanah atau permukaan phreatik. Penelitian ini ditekankan pada infiltrasi terhadap tanah. Penilitian ini menggunakan alat Rainfall Simulator sebagai wadah untuk menaruh tanah untuk di uji laju infiltrasinya. Sebelum menjalankan alat Simulator Hujan ini tanah akan divariasikan kepadatan dan kemiringannya dengan intensitas hujan sebesar 2 liter/menit. Setelah mendapatkan nilai laju infiltrasi pada alat Rainfall Simulator, kemudian dilihat kesalahan relatif dan nilai korelasi pada Model Kostiyacov dan Model Horton. Hasil analisa menunjukan laju infiltrasi sangat dipengaruhi oleh kepadatan dan kemiringan. Kepadatan tanah yang semakin tinggi membuat nilai laju infiltrasi semakin kecil. Sebaliknya, kepadatan tanah yang semakin rendah membuat nilai laju infiltrasi semakin besar. Hal yang sama juga pada kemirigan tanah yang semakin curam membuat nilai laju infiltrasi semakin kecil. Sebaliknya, kemiringan tanah yang semakin landai membuat nilai laju infiltrasi semakin besar. Kesalahan relatif pada Model Horton lebih kecil dibandingkan pada Model Kostiyacov, dan nilai korelasi pada Model Horton lebih besar dari Model Kostiyacov. Hasil ini menunjukan Model Horton lebih baik dari Model Kostiyacov pada penelitian di alat Rainfall Simulator.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2015/833/051600624
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 627 Hydraulic engineering > 627.5 Reclamations, Irrigation, related topics > 627.52 Irrigation
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pengairan
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 04 Feb 2016 12:41
Last Modified: 21 Oct 2021 07:16
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/143990
[thumbnail of Bismillah_DAFTAR_ISI_JATI.pdf]
Preview
Text
Bismillah_DAFTAR_ISI_JATI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bismillah_KATA_PENGANTAR_JATI.pdf]
Preview
Text
Bismillah_KATA_PENGANTAR_JATI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of pernyataan_orisinalitas_dan_RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
pernyataan_orisinalitas_dan_RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of ucapan_terima_kasih.pdf]
Preview
Text
ucapan_terima_kasih.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_pustaka_fix.pdf]
Preview
Text
Daftar_pustaka_fix.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Cover_dan_Lembar_Pengesahan.pdf]
Preview
Text
Cover_dan_Lembar_Pengesahan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bismillah_BAB_1_jati.pdf]
Preview
Text
Bismillah_BAB_1_jati.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bismillah_BAB_2_jati.pdf]
Preview
Text
Bismillah_BAB_2_jati.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Bismillah_BAB_3_jati.pdf]
Preview
Text
Bismillah_BAB_3_jati.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Bismillah_BAB_4_jati.pdf]
Preview
Text
Bismillah_BAB_4_jati.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Bismillah_BAB_5_jati.pdf]
Preview
Text
Bismillah_BAB_5_jati.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item