Model Atap Rumah Yang Tanggap Terhadap Abu/Pasir Vulkanik Studi Kasus Letusan Gunung Kelud Kecamatan Ngantang Malang

Akbar, Firman (2014) Model Atap Rumah Yang Tanggap Terhadap Abu/Pasir Vulkanik Studi Kasus Letusan Gunung Kelud Kecamatan Ngantang Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Atap adalah bagian rumah yang sangat penting sebagai pelindung penghuni dari keberagaman iklim sekitarnya antara lain: hujan, salju, panas matahari, angin, khusunya didaerah pegunungan. Adanya material vulkanik berupa abu/pasir vulkanik di atap dapat mengakibatkan runtuhnya konstruksi atap dan berujung pada ancaman keselamatan yang berada dibawahnya baik penghuni maupun perabotan rumah. Dari hasil survey 185 sampel rumah desa Pandansari dusun Munjung Malang yang dijadikan sebagai studi kajian meliputi material penutup atap, bentuk atap, jenis konstruksi dan sudut kemiringan atap. Metode yang digunakan adalah melalui uji statistika dan eksperimen sudut kemiringan. Statistika digunakan untuk mengklasifikasi hubungan prosentase kerusakan atap terhadap material penutup atap, prosentase kerusakan terhadap bentuk atap dan prosentase kerusakan terhadap konstruksi atap. Sedangkan eksperimen kemiringan dilakukan untuk mencari sudut istirahat abu/pasir vulkanik kemudian dilanjutkan dengan mencari sudut minimal kemiringan atap melalui sudut 30o – 90o. pasir yang digunakan adalah jenis pasir vulkanik kering, pasir vulkanik lembab dan pasir vulkanik basah yang sudah menyesuaikan dengan kondisi dilokasi kejadian. dengan metode ini nantinya akan didapatkan perbedaan sudut setiap material penutup atap dengan menggunakan jenis pasir yang berbeda. Hasil yang didapatkan adalah Material penutup atap yang lebih bisa bertahan adalah genteng tanah liat namun yang paling cepat mengalirkan abu/pasir vulkanik adalah asbes, Bentuk atap perisai lebih sedikit mengalami kerusakan daripada atap pelana, jenis konstruksi kayu yang lebih mampu bertahan daripada bambu, dan sudut kemiringan atap menggunakan sudut kemiringan minimal atap dengan pasir vulkanik kering yaitu sudut 38o untuk genting press lokal, sudut 37o untuk asbes/seng. Dengan vi pasir lembab adalah 40o untuk genting press lokal, sudut 39o untuk asbes dan sudut 38o untuk seng. Pasir basah adalah sudut 50o untuk genting press lokal, sudut 41o untuk asbes dan sudut 40o untuk seng. Sedangkan pasir vulkanik basah dengan material penutup atap basah adalah sudut sudut 51o untuk asbes, sudut 59o untuk seng, dan sudut 60o untuk genteng pres lokal.

English Abstract

Roof is an important part of a house that protects the occupant from climate aspects, such as rain, snow, sunshine, wind, especially in the mountain area. The volcanic ash/sand from this area can knock down the construction of the roof and damage everything downstairs including the occupants and furnitures. From the survey 185 houses from Pandansari Malang, East Java as samples and research about the roof materials, the forms, the kinds of construction and the tilt angle of the roof. The methods of this study are through statistic test and the experiment of the tilt. We use statistic to classify the correlation of 3 aspects, are the percentage of the damage roof to the roof material, the roof form, and the roof construction. Whereas the experiment of the tilt is to find the repose angle of the volcanic ash/sand, then find the minimal tilt of the roof through the angle of 300 – 900. The kinds of sand those used are dry, moist, and damp volcanic sand which addapted with the condition of the location. By this method, we will found the different angle of each roof material with the different sand. Therefore, there are some results from this study. First, the roof material that survives better is roof tile, but asbestos is the material that can drain the volcanic ash/sand faster. Second, the shield roof is the better form than the saddle one. Third, the wood construction survives better than the bamboo construction. And last, the tilt angles of the roof; the results of dry volcanic sand are the angle of 380 for local pressed roof tile and 370 for asbestos and zinc; the results of moist volcanic sand are the angle of 400 for local presses roof tile, 390 for asbestos, and 400 for zinc; and the results of viii damp volcanic sand are the angle of 600 for local pressed roof tile, 510 for asbestos, and 600 for zinc.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2014/753/051500435
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 690 Construction of buildings
Divisions: Fakultas Teknik > Arsitektur
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 27 Jan 2015 11:07
Last Modified: 23 Dec 2021 03:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/143091
[thumbnail of 03_BAB_I.pdf]
Preview
Text
03_BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 04_BAB_II.pdf]
Preview
Text
04_BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 05_BAB_III.pdf]
Preview
Text
05_BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 06_BAB_IV.pdf]
Preview
Text
06_BAB_IV.pdf

Download (10MB) | Preview
[thumbnail of 07_BAB_V.pdf]
Preview
Text
07_BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 08_Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
08_Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 02_Daftar_Isi.pdf]
Preview
Text
02_Daftar_Isi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 01_Cover.pdf]
Preview
Text
01_Cover.pdf

Download (4MB) | Preview
[thumbnail of 09_Daftar_Lampiran.pdf]
Preview
Text
09_Daftar_Lampiran.pdf

Download (12MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item