Penerapan Lean Manufacturing Dengan Metode VSM dan FMEA Untuk Mengurangi Waste Pada Produk Plywood

Hidayat, Rahmad (2014) Penerapan Lean Manufacturing Dengan Metode VSM dan FMEA Untuk Mengurangi Waste Pada Produk Plywood. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Lean manufacturing merupakan suatu pendekatan yang dapat digunakan untuk melakukan perbaikan terhadap peniadaan pemborosan atau waste yang terjadi pada perusahaan. PT Kutai Timber Indonesia merupakan salah satu perusahaan manufaktur yang bergerak dalam bidang penghasil produk plywood sebagai produk utamanya. Pada proses produksi plywood tersebut, masih terdapat beberapa hal yang menambah waktu dan biaya pembuatan sebuah produk namun tidak menambah nilai pada produk tersebut, sehingga dapat dikategorikan sebagai pemborosan atau waste. Waste yang teridentifikasi di perusahaan ini antara lain adanya waiting time, unnecessary inventory, serta product defect. Untuk memudahkan dilakukannya identifikasi dan reduksi waste maka dilakukan pendekatan Lean Manufacturing. Pada penelitian ini menggunakan metode Value Stream Mapping (VSM) untuk pemetaan aliran produksi dan aliran informasi terhadap suatu produk pada tingkat total produksi, serta analisis Failure Mode and Effects Analysis (FMEA) untuk mengetahui penyebab kegagalan proses yang terjadi di lini produksi. Identifikasi waste diawali dengan penggambaran current state map, lalu dilakukan analisis waste ke dalam kategori 7 waste. Setelah itu dilakukan analisis akar penyebab timbulnya waste menggunakan fishbone diagram, dan analis FMEA untuk mengetahui nilai RPN tertinggi yang selanjutnya akan menjadi prioritas pemberian usulan perbaikan yang tepat dan sesuai dengan masalah dan kondisi di PT Kutai Timber Indonesia. Berdasarkan hasil analisis FMEA, nilai RPN tertinggi pertama adalah waste defect pecah diluar standar yang disebabkan oleh kurang ergonominya alat material handling, RPN tertinggi kedua adalah waste defect core kasar karena kurang tajamnya pisau di mesin rotary, serta RPN tertinggi ke tiga dan ke empat adalah waste waiting time dan unnecessary inventory yang disebabkan oleh kurangnya jumlah mesin dryer. Usulan rekomendasi perbaikan yang diberikan terkait dengan nilai RPN tertinggi pada waste yang teridentifikasi adalah memberikan desain alat material handling yang lebih tepat dan ergonomis, melakukan kegiatan maintenance, serta melakukan penambahan jumlah mesin dryer. Setelah diberikan rekomendasi usulan perbaikan terhadap waste yang ada, maka harapannya dapat meminimasi waste waiting time yang terjadi, meminimasi jumlah antrian (WIP) yang ada, serta dapat meminimasi jumlah product defect yang terjadi sehingga proses produksi lebih efisien, dan lead time produksi pun harapannya juga dapat lebih pendek.

English Abstract

Lean manufacturing is an approach that can be used to make improvements by elimination of waste that occurs in the company, so the production lead time can be reduced. PT Kutai Timber Indonesia as a manufacturing company is produced plywood as the main product. In the plywood production process, there are few things that will add the time and production cost but didn’t add the value of the product, so it can be categorized as waste. Waste that can be identified were waiting time, unnecessary inventory, and product defects. Lean Manufacturing approach is used to identify and reduce the existing waste. This research uses Value Stream Mapping (VSM) method to mapping the production and information flow for a product in total production rate, also the Analysis of Failure Mode and Effects Analysis (FMEA) to determine the cause of failure processes that occur in the production line. Waste identification begins with developing of the current state map, and then categorizing the waste into 7 waste categories. Then, fishbone diagrams is used to analyze the cause of occurring waste, and the FMEA analysis is used to find the highest RPN value, and will become a priority to recommended improvements that appropriate to the problems and conditions in PT. Kutai Timber Indonesia. Based on the FMEA analysis, the first highest RPN value is waste defect that caused by the less ergonomic of material handling equipment, the second highest RPN is waste defect core because the knife in the rotary machine is less sharp, the third and forth highest RPN value are waste waiting time and unneessary inventory that caused by the less of dryer machine. The given improvement recommendations based on the highest RPN value in the identified waste are giving the design of material handling equipment that appropriate and ergonomic, perform the maintenance activities, also the addition of dryer machine. The recommendations are expected to minimize the waiting time, WIP and quantity of product defect. So that the production become more efficient, and production lead time also can be lowered.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2014/629/051406549
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 670 Manufacturing
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 19 Sep 2014 10:08
Last Modified: 15 Dec 2021 06:29
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/142952
[thumbnail of Daftar_isi,_tabel,_gambar,_SUMMARY.pdf]
Preview
Text
Daftar_isi,_tabel,_gambar,_SUMMARY.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_1_-_struktur_organisasi.pdf]
Preview
Text
Lampiran_1_-_struktur_organisasi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_2-3-_uji_kecukupan_seragam.pdf]
Preview
Text
Lampiran_2-3-_uji_kecukupan_seragam.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_4_-_current_state_map.pdf]
Preview
Text
Lampiran_4_-_current_state_map.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Lampiran_5_-_allowance.pdf]
Preview
Text
Lampiran_5_-_allowance.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of lembar_pengesahan_SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
lembar_pengesahan_SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of lembar_persetujuan_SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
lembar_persetujuan_SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER_SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
COVER_SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item