Miniatur Alat Pengendali Suhu Ruang Pengovenan Body Mobil Menggunakan Kontroler Pid Berbasis Plc Dengan Sistem Cascade

Ardiansyah, DimasOkta (2013) Miniatur Alat Pengendali Suhu Ruang Pengovenan Body Mobil Menggunakan Kontroler Pid Berbasis Plc Dengan Sistem Cascade. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada perkembangan industri otomotif dibutuhkan perangkat yang dapat bekerja secara otomatis sebagai pendukung proses produksi secara efisien baik dari waktu dan pekerja. Salah satunya adalah dalam bidang industri pengovenan body mobil dimana waktu pengovenan dan sirkulasi udara dapat diatur lebih efisien dan menghasilkan pengovenan yang baik. Penelitian ini menggunakan Programmable Logic Controller (PLC). Sensor suhu yang digunakan adalah sensor suhu PT100 yang mempunyai batas maksimal suhu terukur sebesar 150 oC dengan tingkat kesalahan rata-rata sebesar 0.5%. Set value yang diinginkan adalah suhu sebesar 80 oC dan suhu awal adalah 260C. Waktu yang diperlukan sistem untuk memanaskan ruang pengovenan dari suhu awal ruang 26 ºC sampai suhu set value 80 ºC adalah 12 menit. Waktu yang dibutuhkan sistem untuk mendinginkan suhu set value sampai suhu awal adalah 11 menit. Sistem kontrol yang digunakan untuk menstabilkan adalah kontroler PID (Proporsional, Integral Diferensial) yang dioperasikan secara cascade. Salah satu keuntungannya, sistem kontrol PID menggunakan sistem cascade lebih cepat dalam mengambil sebuah keputusan dan mudah dalam analisis. Dengan metode auto-tuning, maka pencarian parameter Kp, Ki dan Kd dapat lebih cepat dan tepat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2013/48/051302100
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 05 Apr 2013 10:40
Last Modified: 21 Oct 2021 12:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/142209
[thumbnail of ISI_FIX.pdf]
Preview
Text
ISI_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of lampiran.pdf]
Preview
Text
lampiran.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of kata_pengantar.pdf]
Preview
Text
kata_pengantar.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of cover.pdf]
Preview
Text
cover.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item