Lailunnazar, Lutfi (2013) Pengaruh Temperatur Pirolisis Terhadap Kualitar Tar Hail Pirolisis Serbuk Kayu Mahoni. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pirolisis adalah proses dekomposisi suatu zat atau material melalui pemanasan tanpa atau jumlah oksigen yang ikut dalam pembakaran jauh sangat sedikit jumlahnya dari yang dibutuhkan. Proses pirolisis ini melakukan dekomposisi pada suhu tinggi. Pada umumnya proses dekomposisi pada pirolisis dimulai pada suhu di atas 200˚C dan akan berakhir di suhu 450˚C-500˚C tergantung dari jenis serbuk kayu yang digunakan. Serbuk kayu merupakan limbah yang banyak dibuang dari sisa-sisa penebangan kayu maupun sisa-sisa pembuatan bahan jadi yang terbuat dari kayu. Serbuk kayu selama ini hanya dimanfaatkan untuk media tanam untuk jamur dan juga untuk bahan baku pembuatan pakan ternak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temperatur pirolisis terhadap kualitas tar hasil pirolisis serbuk kayu mahoni. Kualitas tar yang dimaksud meliputi massa dan nilai kalor saja dalam penelitian ini. Untuk mendapatkan kualitas tar yang baik, dalam penelitian ini memvariasikan temperatur pirolisis sebesar 250˚C, 350˚C, 450˚C dan 500˚C dengan massa serbuk kayu yang akan di pirolisis sebesar 70 gram untuk tiap variasi. Peningkatan temperatur pirolisis mempengaruhi nilai dari massa dan nilai kalor tar yang dihasilkan. Hal ini dikarenakan di dalam serbuk kayu mahoni terdapat komponen utama yaitu hemiselulosa, selulosa dan lignin yang akan terdekomposisi pada temperatur tertentu yang berbeda-beda tiap masing-masing komponennya. Dengan meningkatnya temperatur pirolisis maka massa tar yang terbentuk akan meningkat pada semua titik. Peningkatan tertinggi terjadi di titik 500˚C di mana peningkatan terjadi sebanyak 4 kali lipat dibandingkan dengan titik 450˚C. Sedangkan untuk nilai kalor dari tar pada titik 250˚C, 350˚C, 450˚C nilai dari nilai kalor tar hasil pirolisis meningkat namun pada titik 500˚C terjadi penurunan nilai kalor sebesar 70 kali lipat dibandingkan dengan titik 450˚C.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2013/348/051307870 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Mesin |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 28 Aug 2013 15:03 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 11:30 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/142075 |
Preview |
Text
051307870.pdf Download (3MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |