Manajemen Lalu lintas Di Kawasan Pariwisata Kota Batu

Prakoso, MarthaSugeng (2012) Manajemen Lalu lintas Di Kawasan Pariwisata Kota Batu. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dengan memperhatikan kinerja jaringan jalan di kawasan pariwisata kota Batu yang semakin ramai saat akhir pekan, maka diperlukannya upaya untuk menganalisis dan mencari solusi yang diperlukan agar dampak yang terjadi dapat diminimalisir. Skripsi ini menjelaskan tentang kinerja ruas, simpang dan jalinan jalan untuk kondisi eksisting, kemudian menganalisa kinerja ruas, simpang dan jalinan dalam pertumbuhan tahun rencana, dan menentukan manajemen lalu lintas yang sesuai, sehingga diharapkan dapat memberikan alternatif solusi dari permasalahan yang terjadi. Kajian yang dilakukan berupa analisa kinerja ruas, simpang dan jalinan serta menentukan manajemen lalu lintas yang sesuai. Analisis kinerja simpang dan ruas mengacu pada MKJI 1997, sedangkan manajemen lalu lintas mengacu referensi. Parameter yang digunakan untuk merumuskan pertumbuhan volume lalu lintas adalah rata-rata parameter Pertumbuhan Kepemilikan Kendaraan Pribadi Jawa Timur sebesar 6,95 % dengan Pertumbuhan PDRB (Produk Domistik Regional Bruto) Jawa Timur sebesar 7,132 %. Angka inilah yang digunakan sebagai acuan dalam memprediksikan volume lalu lintas di saat beroperasinya relokasi jaringan kawasan wisata kota Batu pada tahun 2012 sampai dengan 5 tahun, sehingga diperoleh tingkat pelayanan masing-masing jaringan jalan di sekitar kawasan tersebut. Hasil yang diperoleh yaitu kondisi ruas Jalan Dewi Sartika kondisi eksisting pada tahun 2012 didapatkan bahwa rata-rata derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.2, Jalan KH. Agus Salim derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.55, ruas Jalan Imam Bonjol derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.21 dan ruas Jalan Patimura derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.53. Kondisi simpang 3 Tanpa Sinyal didapatkan bahwa rata-rata tundaan sebesar 10.15 detik , untuk simpang 4 Tanpa Sinyal tundaan sebesar 15.76 detik, untuk jalinan tundaan sebesar 5,461 detik dan pada ruas simpang 4 Sinyal tundaan sebesar 38.13 detik. Kondisi pada tahun rencana (2017) ruas Jalan Dewi Sartika didapatkan bahwa rata-rata derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.27, untuk ruas Jalan KH. Agus Salim derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.77, untuk ruas Jalan Imam Bonjol derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.30 dan pada ruas Jalan Patimura derajat kejenuhan (DS) sebesar 0.74. Simpang 3 Tanpa Sinyal didapatkan bahwa rata-rata tundaan sebesar 14,26 detik, untuk simpang 4 Tanpa Sinyal tundaan sebesar 22,14 detik, untuk jalinan tundaan sebesar 7,67 detik dan pada ruas simpang 4 Sinyal tundaan sebesar 53,58 detik. Dengan memperhatikan kondisi seperti itu maka perlu adanya solusi perbaikan ruas dan simpang pada jaringan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2012/281/051202716
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 624 Civil engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 20 Nov 2012 10:06
Last Modified: 20 Nov 2012 10:06
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/141437
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item