Natanael, Norman (2012) Pengembangan Library Genetic Algorithm Menggunakan GCC Compiler dengan Pendekatan Procedural Programming. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Genetic Algorithm merupakan pendekatan komputasional untuk menyelesaikan suatu masalah dengan memodelkan masalah tersebut menjadi proses evolusi biologis. Algoritma genetika bekerja berdasarkan set solusi dengan memunculkan sifat-sifat baru melalui proses biologis berupa persilangan dan mutasi. Sifat yang dianggap baik atau kuat akan terus bertahan hidup melalui proses seleksi alam. Solusi yang dianggap terbaik adalah set genotype dengan nilai fitness tertinggi. Library Genetic Algorithm merupakan perangkat lunak yang dapat digunakan seorang programmer untuk membantu penyelesaian masalah menggunakan algoritma genetika. Perancangan dan implementasi library ini dilakukan dengan pendekatan procedural programming . Library GASLib ditulis menggunakan bahasa pemrograman C dan dibangun dengan GNU GCC compiler . Library ini berisi sekelompok prosedur untuk population-handling dan operasi genetika, juga beberapa prosedur pembantu untuk operasi non-genetic . Pengujian Library Genetic Algorithm dilakukan untuk memastikan library berjalan sesuai dengan fungsi yang ditentukan dan benar perhitungannya. Pengujian dilakukan dengan membandingkan perhitungan sebuah aplikasi yang dihubungkan secara static-link dengan GASLib, dengan hasil menggunakan metode konvensional untuk kasus uji tertentu. Dari kasus uji 1 diperoleh nilai fitness terbaik yang konsisten untuk nilai parameter generasi maksimum sebesar 50.000 generasi, sedangkan pada kasus uji 2 didapatkan perbedaan nilai variabel solusi sebesar 0,2% untuk x 1 dan 2,5% untuk x 2 . Waktu eksekusi dipengaruhi secara signifikan oleh parameter berupa jumlah populasi dan jumlah generasi. Semakin tinggi nilai parameternya, maka proses eksekusi akan berlangsung lebih lama.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2012/189/0512001791 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 26 Sep 2012 15:56 |
Last Modified: | 20 Oct 2021 03:49 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/141336 |
Preview |
Text
051201791.pdf Download (2MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |