Penerapan Metode Goal Programming Untuk Meminimalkan Pelanggaran Peraturan Dalam Penjadwalan Shift Kerja Perawat (Studi Kasus Di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kediri)

Nurfadlila,Anis (2012) Penerapan Metode Goal Programming Untuk Meminimalkan Pelanggaran Peraturan Dalam Penjadwalan Shift Kerja Perawat (Studi Kasus Di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Kediri). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penjadwalan perawat ruang UGD adalah permasalahan yang sangat rumit dan sering terjadi pada instansi-instansi kesehatan seperti rumah sakit. Ruang unit gawat darurat adalah unit yang sangat sibuk yang siaga selama 24 jam per hari. Oleh sebab itu dibutuhkan jam kerja yang tinggi oleh perawat UGD yang harus selalu siap berjaga. Untuk mengatasi hal tersebut diperlukan persiapan yang matang dalam pengaturan penjadwalan untuk perawat. Namun, pada kenyataannya penjadwalan shift jaga perawat yang dilakukan oleh bagian UGD RSUD Kabupaten Kediri melanggar peraturan yang telah dibuat oleh pihak rumah sakit. Beberapa pelanggaran yang terjadi adalah perawat bekerja pada dua shift malam secara berturut-turut dan perawat bekerja lebih dari lima hari aktif kerja. Sehingga diperlukan jadwal shift jaga baru yang tidak melanggar peraturan yang telah dibuat oleh pihak rumah sakit. Penjadwalan usulan dilakukan dengan menggunakan metode goal programming . Metode ini digunakan untuk optimasi permasalah yang mempunyai tujuan lebih dari satu. Penyelesaian permasalahan penjadwalan ini dilakukan dengan membuat fungsi kendala dari beberapa peraturan yang telah ada, membuat fungsi tujuan untuk meminimasi beberapa permasalahan atau pelanggaran dan menentukan bobot yang berbeda dari masing-masing fungsi tujuan. Setelah itu pengolahan data untuk mendapatkan jadwal yang paling optimal dilakukan dengan menggunakan Software LINGO 9.0. Hasil dari pengolahan didapatkan jadwal baru yang tidak melanggar peratuan. Masalah yang awalnya terjadi seperti perawat mendapatkan dua kali shift malam secara berturut-turut pada jadwal lama tidak terjadi pada jadwal yang baru. Masalah lain seperti perawat bekerja lebih dari lima hari aktif kerja pada jadwal juga tidak terjadi pada jadwal yang baru.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2012/173/051201603
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 670 Manufacturing
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 08 Aug 2012 10:18
Last Modified: 20 Oct 2021 03:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/141320
[thumbnail of COVER_SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
COVER_SKRIPSI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAB_I.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item