Performansi Micro-Bts Indoor Base Station (Ibs) Pada Hsdpa (High Speed Downlink Packet Access)

Rizki,RadityaShergian (2012) Performansi Micro-Bts Indoor Base Station (Ibs) Pada Hsdpa (High Speed Downlink Packet Access). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kebutuhan masyarakat terhadap transfer data dengan kecepatan tinggi semakin meningkat. Hal ini juga diikuti dengan perkembangan teknologi telekomunikasi khususnya pada teknologi HSDPA. Seiring dengan perkembangan dan pertumbuhan dalam dunia telekomunikasi, pertumbuhan gedung bertingkat di kota besar juga semakin berkembang dan bertambah tiap tahunnya. Namun, hal ini dapat menimbulkan masalah mengenai kebutuhan jaringan komunikasi didalam gedung yang menjadi kurang baik dan maksimal akibat banyaknya sekat-sekat didalam gedung. Untuk mengatasi ataupun mengantisipasi kemampuan sinyal didalam gedung dapat diatasi dengan meletakkan antena IBS (Indoor Base Station) ,sehingga koneksi antar perangkat komunikasi dapat lebih maksimal. Dalam perencanaan dan peletakan antena IBS didalam gedung, hal pertama yang dilakukan adalah observasi data jumlah demand dan tata rauang gedung, kemudian perhitungan kapasitas subscriber per IBS, frequency planning , dan perhitungan link budget . Barulah kita dapat meletakkan perangkat IBS yang sesuai dengan survey dan perhitungan perencanaan. Hasil desain yang dilakukan untuk gedung MX Mall Malang dengan 3 tingkat memerlukan antena yang berpolarisasi omnidirectional berjumlah 15 buah antena dan s ectoral berjumlah 1 antena, 5 buah splitter 3 way dan 5 buah splitter 2 way , dengan kabel 1 5/8” sepanjang 1698 meter.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2012/131/051201437
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 09 Aug 2012 10:04
Last Modified: 20 Oct 2021 03:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/141278
[thumbnail of 051201437.pdf]
Preview
Text
051201437.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item