Kekakuan Kolom Bata Yang Diperkuat Dengan Bambu Dengan Variasi Sengkang Dan Komposisi Mortar

Rahman,Aulia (2012) Kekakuan Kolom Bata Yang Diperkuat Dengan Bambu Dengan Variasi Sengkang Dan Komposisi Mortar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Batu bata adalah suatu bahan material yang banyak terdapat di Indonesia. Namun jarang yang memanfaatkannya sebagai bahan strutural. Indonesia adalah negara yang sering ditimpa bencana alam gempa bumi. Dari tahun ke tahun banyak sekali korban berjatuhan akibat gempa yang merobohkan suatu bangunan. Salah satu cara untuk menanggulangi gempa adalah metode disain strong kolom weak beam , yaitu kolom dibuat kaku dan kuat. Untuk memperkuat kolom, pemberian kekangan berupa sengkang adalah salah satu metode yang tepat karena bila suatu struktur dikekang, kekuatan dan kekakuannya akan bertambah. Diperlukan juga suatu material perantara sengkang dan bata akar bata tidak tergerus. Kita ketahui bahwa bata sangat rapuh. Material perantara yang tepat adalah bambu, karena memiliki kuat tekan dan tarik yang baik. Selain itu bambu dapat diperbaharui. Terutama di negara tropis seperti Indonesia. Pada penelitian kali ini, dilakukan pengujian terhadap kolom bata. Kolom bata dibuat dengan dua variasi komposisi mortar, yaitu 1:3 dan 1:7. Setelah sampel kolom berumur sekurangnya 28 hari, kolom diberi perkuatan berupa bambu yang dipasang di keempat sisi kolom. Setelah bambu terpasang, kolom diberi kekangan berupa sengkang. Sengkang divariasi jenisnya, yaitu sengkang ikat dan spiral. Jarak sengkang pun divariasi, yaitu jarak sengkang 5cm dan 10cm. kolom diuji dengan beban aksial dan lateral. Untuk beban aksial, kolom hanya setinggi 60 cm. Sedangkan untuk beban lateral, kolom setinggi 120cm. Beban diberikan bertahan sampai hancur. Deformasi setiap panambahan beban juga dicatat. Pencatatan beban dan deformasi bertujuan untuk mencari kekakuan elastis kolom bata. Deformasi juga dapat digunakan untuk mencari nilai daktilitas kolom bata. Setelah dilakuakan pengujian, didapat beberapa kesimpulan. Kekakuan elastis kolom bata yang dibebani aksial tidak terpengaruh variasi komposisi mortar, jarak sengkang maupun jenisnya. Nilai kekakuan elastis juga tidak dipengaruhi pemberian perkuatan. Ini terjadi karena pada batas elastis, beban dominan ditahan oleh pasangan batu bata, sehingga kekangan dari sengkang belum terlalu berperan. Untuk kekakuan kolom yang dibebani lateral, kekakuan elastis tidak dipengaruhi variasi komposisi mortar, jarang sengkang, maupun jenisnya. Namun kekakuan elastis dipengaruhi pemberian perkuatan. Kolom yang tidak diberi perkuatan memiliki nilai kekakuan yang rendah karena ketika terjadi tarik, tidak ada yang menahan. Pada kolom dengan perkuatan, tarik akan langsung ditahan oleh bambu yang berada di sisi-sisi kolom. Nilai daktilitas kolom dengan variasi mortar, jarak sengkang dan jenis sengkang tidak menunjukkan nilai yang berbeda. Hal ini disebabkan pengambilan nilai daktilitas yang didasarkan pada deformasi ultimate . Sedang letak deformasi ultimate tiap perlakuan relatif sama. Nilai daktilitas baru menunjukkan hubungan yang nyata pada kolom tanpa perkuatan. Letak titik ultimate kolom tanpa perkuatan lebih dekat dengan titik crack , sedangkan pada kolom dengan perkuatan, letak titik ultimate relatif lebih jauh dari titik crack . Sehingga nilai daktilitas akan berbeda

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2012/121/051201329
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 624 Civil engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 01 Aug 2012 14:13
Last Modified: 20 Oct 2021 03:02
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/141266
[thumbnail of BAGIAN_1___Cover_dll.pdf]
Preview
Text
BAGIAN_1___Cover_dll.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN_2___Kata_pengantar_sd_Ringkasan.pdf]
Preview
Text
BAGIAN_2___Kata_pengantar_sd_Ringkasan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN_3___BAB_I.pdf]
Preview
Text
BAGIAN_3___BAB_I.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN_4___BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAGIAN_4___BAB_II.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of BAGIAN_8___Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
BAGIAN_8___Daftar_Pustaka.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item