Performansi VoIP (Voice over Internet Protocol) melalui mobile WiMAX.

Wahyudhi, WidhiSetya (2011) Performansi VoIP (Voice over Internet Protocol) melalui mobile WiMAX. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

WiMAX merupakan salah satu teknologi yang mampu memberikan layanan data dengan kecepatan tinggi dan teknologi yang efisien, dikarenakan teknologi ini cenderung ke arah Broadband Wireless Access (BWA) yang tidak membatasi pergerakan manusia dalam berkomunikasi. Ada beberapa varian standar BWA keluaran IEEE salah satunya adalah standar 802.16e untuk jaringan Worldwide Interoperability for Microwave Access (WiMAX) atau yang dikenal dengan mobile WiMAX. Selain teknologi yang mampu memberikan layanan data dengan kecepatan tinggi dan teknologi yang efisien, pemanfaatan pengiriman suara melalui jaringan internet merupakan hal yang akan dikembangkan kedepannya. Teknologi VoIP bekerja dengan cara merubah suara menjadi format data digital tertentu yang dapat dikirimkan melalui jaringan Internet Protocol (IP). Penulisan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui performansi VoIP (Voice over Internet Protocol) melalui mobile WiMAX, hal ini dilakukan melalui beberapa perhitungan antara lain parameter kebutuhan bandwidth dalam VoIP, path loss , SNR, kapasitas kanal, dan jarak jangkau, performansi utama VoIP melalui mobile WiMAX meliputi delay end to end dan throughput untuk masing-masing tipe modulasi yang digunakan. Hasil analisis didapatkan bahwa kapasitas kanal pada mobile WiMAX dengan menggunakan tipe modulasi yang berbeda didapatkan nilai yang lebih besar daripada kapasitas minimum yang dibutuhkan untuk melewatkan suara ( voice ). Kapasitas minimum yang didapatkan dari tipe modulasi QPSK-1/2 adalah 77,311 Mbps. Teknik modulasi QPSK-1/2 didapatkan path loss paling besar yaitu 139 dB, sedangkan teknik modulasi 64 QAM-3/4 didapatkan path loss paling kecil yaitu 124 dB. Untuk analisis perhitungan SNR didapatkan bahwa hasil dari signal to noise ratio berubah secara logaritmik terhadap variasi laju data, tipe modulasi QPSK-1/2 didapatkan nilai sebesar 45,144 KW sedangkan 64 QAM-3/4 memiliki SNR yaitu 95,205 KW. Hasil perhitungan yang lain didapatkan bahwa jika menggunakan tipe modulasi QPSK- ½ jarak jangkau dari base station ke subscriber station yang paling besar yaitu 1287,4 m sedangkan jika menggunakan tipe modulasi 64 QAM-3/4 didapatkan nilai sebesar 579,4257 m. pada analisis performansi utama delay end to end

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2011/396/ 051103784
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 21 Feb 2012 09:59
Last Modified: 20 May 2022 02:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/140902
[thumbnail of Untitled.pdf] Text
Untitled.pdf

Download (8MB)

Actions (login required)

View Item View Item