Implementasi sistem ukur suhu dan pengendalian kelembaban inkubator Miselum J.Tiram pada Xilinx Spartan-3.

SilvesterEkaJemali (2010) Implementasi sistem ukur suhu dan pengendalian kelembaban inkubator Miselum J.Tiram pada Xilinx Spartan-3. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Untuk memperoleh kelembaban relatif tertentu pada ruangan maka dibutuhkan suatu sistem yang dapat mengendalikan kelembaban tersebut sesuai dengan set point yang telah ditentukan. Untuk mendapatkan sistem seperti diatas maka pada skripsi ini penulis mencoba merancang dan membuat sistem monitor suhu dan pengendali kelembaban relatif pada ruangan inkubator rumah jamur. Kontroler yang digunakan dalam alat ini yaitu FPGA dalam Spartan-3 development board yang berbasis pada program VHDL. Alat ini memiliki 16 masukan, 2 keluaran untuk logika kelembaban dan 7bit keluaran untuk display 7-Segment. Dari keluaran ini akan dihasilkan pengatur kelembaban seperti yang diinginkan dengan penampil suhu lingkungan inkubator. Data suhu dan kelembaban yang diperoleh dari keluaran sensor HSM-20G, data ini berupa data analog yang dikonversi ke digital menggunakan ADC 8 bit 0809 dimana keluaran dari ADC merupakan masukan untuk FPGA. Dengan menggunakan metode Quine McCluskey keluaran FPGA akan menentukan aksi dari aktuator yang disesuaikan dengan kebutuhan Miselum J. Tiram. Dari penelitian ini didapatkan suatu inkubator Miselum J. Tiram yang sederhana, yang dapat bekerja sesuai dengan rencana, dimana terdapat penyimpangan rata-rata 1.26% untuk kelembaban dan 0,95% untuk suhunya pada saat terjadi gangguan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2010/694/051100056
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 16 Feb 2011 12:07
Last Modified: 21 Oct 2021 00:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/140556
[thumbnail of 051100056.pdf]
Preview
Text
051100056.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item