Pengaruh Jalan SuromenggoloTerhadap Tingkat Pelayanan Lalu Lintas Dan Kecenderungan Perubahan Lahan Kota Ponorogo.

SaniyyaKhusnafani (2009) Pengaruh Jalan SuromenggoloTerhadap Tingkat Pelayanan Lalu Lintas Dan Kecenderungan Perubahan Lahan Kota Ponorogo. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Jaringan jalan merupakan salah satu bentuk dari prasarana yang sering menjadi pemicu perkembangan tata guna lahan suatu kawasan. Dengan dibangunkannya jalan Suromenggolo tahun 2003, yang oleh pemerintah Kota Ponorogo ditetapkan sebagai jalan tembus pada tahun 2004, ternyata berpengaruh pada kinerja jalan dan kecenderungan perubahan penggunaan lahan di wilayah studi. Mengetahui seberapa jauh pengaruh yang ditimbulkan berkaitan dengan adanya jalan tembus baik pada pada tingkat pelayanan lalu lintas jalan sekitarnya maupun kecenderungan perubahan lahan, maka diperlukan upaya untuk mengoptimalkan kinerja jalan tembus dimasa yang akan datang baik dari segi lalu lintas maupun aktivitas guna lahan di wilayah sekitarnya. Metode penelitian yang dilakukan meliputi survei primer dan sekunder. Survei primer yaitu volume lalu lintas dan penyebaran kuisioner serta pengambilan gambar di wilayah studi sedangkan survei sekunder yaitu mengambil data di instansi-instansi terkait. Untuk survei volume lalu lintas dilakukan pada ruas Jalan Pramuka, Jalan Menur, Jalan Anggrek dan Jalan Ir. Juanda. Pelaksanaan survei dilakukan selama dua hari (hari sibuk-hari Senin, dan hari libur-hari Sabtu) dengan peak waktu yaitu pagi hari mulai pukul 06.00-07.00, siang hari mulai pukul 12.00-13.00 dan sore hari pukul 16.00- 17.00. Sedangkan untuk kuisioner ditujukan pada responden yang berada di sekitar wilayah studi sebanyak 206 responden. Data sekunder yang diperoleh dari instansi kemudian dibandingkan dengan data sekarang dimana data sebelum dan sesudah adanya jalan Suromenggolo yang diresmikan menjadi jalan tembus. Untuk kinerja jalan, data yang digunakan adalah dari data 2004 yang di proyeksikan linier dengan kondisi eksisting 2008. Berdasarkan tahapan analisis yang telah dilakukan diketahui bahwa adanya jalan tembus membawa pengaruh terhadap tingkat pelayanan lalu lintas jalan (Jalan Pramuka, Jalan Menur, Jalan Anggrek dan Jalan Ir. Juanda) melalui perubahan volume dan kapasitas jalannya (rasio V/C atau derajat kejenuhan), dimana dengan adanya jalan tembus saat ini telah terjadi perubahan nilai derajat kejenuhan (DS), yaitu untuk jalan Pramuka rata-rata perubahan DS-nya 0,01 dengan tingkat pelayanan pada level B, Jalan Menur rata-rata perubahan DS-nya 0,03 pada level A, Jalan Anggrek rata-rata perubahan DS-nya sebesar -0,01 dengan tingkat pelayanan pada level A dan untuk Jalan Ir. Juanda rata-rata perubahan DS-nya sebesar -0,01 dengan mayoritas tingkat pelayanan pada level B. Untuk perhitungan hasil uji t variant pengaruh Jalan tembus Kota Ponorogo terhadap tingkat pelayanan Jalan Pramuka, Jalan Menur , Jalan Anggrek dan Jalan Ir. Junda adalah untuk jalan Pramuka, Jalan Anggrek dan jalan Ir. Juanda diperoleh bahwa terima Ho r value (sig) > 0,05 yang berarti tidak ada hubungan antara keberadaan jalan tembus yang dibandingkan antara kondisi eksisting 2008 dengan proyeksi 2004 melalui perubahan nilai derajat kejenuhan, sedangkan untuk jalan Menur disimpulkan bahwa tolak Ho r value (sig) < 0,05 yang berarti ada hubungan antara keberadaan jalan tembus yang dibandingkan antara kondisi eksisting 2008 dengan proyeksi 2004 melalui perubahan nilai derajat kejenuhan (DS). Selain berpengaruh terhadap kinerja jalan, jalan tembus juga berpengaruh terhadap kecenderungan perubahan lahan di wilayah sekitar melalui peningkatan aksesibilitas wilayah, yaitu peningkatan kondisi fisik jalan dan kondisi lalu lintas jalan dengan perubahan lahan yaitu dari lahan kosong/ sawah menjadi perumahan, ruko dan fasilitas umum (sarana olahraga).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2009/578/050903659
Subjects: 300 Social sciences > 307 Communities > 307.1 Planning and development > 307.121 6 City planning
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaa Wilayah dan Kota
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 07 Jan 2010 14:21
Last Modified: 20 Oct 2021 01:24
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/140179
[thumbnail of LEMBAR_PENGESAHAN.pdf]
Preview
Text
LEMBAR_PENGESAHAN.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of RINGKASAN_FIX.pdf]
Preview
Text
RINGKASAN_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of PENGANTAR_FIX.pdf]
Preview
Text
PENGANTAR_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of Rev._Daftar_Pustaka.pdf]
Preview
Text
Rev._Daftar_Pustaka.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of Daftar_Isi_FIX.pdf]
Preview
Text
Daftar_Isi_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf]
Preview
Text
LEMBAR_PERSETUJUAN.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I_FIX.pdf]
Preview
Text
BAB_I_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of SUMMARY_FIX.pdf]
Preview
Text
SUMMARY_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II_FIX.pdf]
Preview
Text
BAB_II_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_III_FIX.pdf]
Preview
Text
BAB_III_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_FIX_1.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_FIX_1.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV_FIX.pdf]
Preview
Text
BAB_IV_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of Cover_FIX.pdf]
Preview
Text
Cover_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V_FIX.pdf]
Preview
Text
BAB_V_FIX.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item