Penerapan Metode Campbell, Dudek and Smith ( CDS ) Dalam Penjadwalan Proses Produksi Pompa Air Tipe GTO-3 di CV. Pabrik Mesin Guntur Malang.

ZulfikarDNuary (2009) Penerapan Metode Campbell, Dudek and Smith ( CDS ) Dalam Penjadwalan Proses Produksi Pompa Air Tipe GTO-3 di CV. Pabrik Mesin Guntur Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

CV. Pabrik Mesin Guntur merupakan sebuah perusahaan manufaktur yang bergerak dibidang Pembuatan Pompa dan mesin – mesin pertanian. Adapun salah satu jenis produksinya adalah Plant & Water Pump Type GTO- 3 . Selama ini perusahaan mengalami kesulitan dalam pemakaian mesin yang sama untuk produk yang berbeda, sedang setiap produk dikerjakan dengan lebih dari satu mesin. Sehingga sulit untuk menentukan jadwal pemakaian mesin. Metode Campbell, Dudek and Smith (CDS) merupakan salah satu metode yang dapat digunakan untuk menjadwalkan mesin sehingga dapat menentukan urutan pengerjaan produk dan dapat mengurangi waktu menganggur ( Idle Time ). Prosedur penyelesaian dengan Metode Campbell, Dudek and Smith (CDS) dimulai dengan mengumpulkan data jenis produk, data jenis mesin yang digunakan dalam proses produksi beserta jumlah masing-masing jenis mesin dan data output standart mesin tiap produk, yang kemudian dilakukan perhitungan waktu standart dan total waktu pengerjaan yang diperlukan tiap mesin untuk menyelesaikan permintaan pada tiap-tiap periode. Selanjutnya dilakukan tahap-tahap perhitungan dan penjadwalan dengan dasar Metode Johnson N Jobs Two Machines untuk mendapatkan beberapa alternatif urutan pengerjaan produk. Setelah mendapatkan alternatif urutan pengerjaan produk, maka dilakukan penjadwalan masing-masing alternatif urutan pengerjan produk untuk mendapatkan total waktu pengerjaan yang diperlukan untuk menyelesaikan permintaan. Dari alternatif-alternatif urutan pengerjaan produk tersebut dipilih alternatif urutan pengerjaan produk dengan total waktu pengerjaan produk yang paling singkat. Berdasarkan pengolahan dan analisa data, maka dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan Metode Campbell, Dudek and Smith (CDS) dapat meminimumkan total waktu proses ( makespan) pada bulan Januari dan Februari sebesar 6000 menit, bulan Maret sebesar 7500 menit, April sebesar 7600 menit, Mei sebesar 8000 menit, Juni sebesar 7600 menit, dan bulan Juli sebesar 8000 menit serta dapat meningkatkan efisiensi rata-rata mesin sebesar 1,6 %.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2009/207/050901599
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 04 Jun 2009 09:57
Last Modified: 04 Jun 2009 09:57
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139789
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item