JedikKurniawan (2008) Sistem Informasi Logistik Berbasis Web Antar Dipo Lokomotif PT. Kereta Api Indonesia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Dipo lokomotif merupakan salah satu unit dari PT. Kereta Api Indonesia (PT. KAI) yang bertugas untuk menyediakan lokomotif dan sumber daya manusia yaitu masinis dan tenaga teknisi lokomotif. Aktifitas rutin pada Dipo Lokomotif PT. KAI adalah perawatan dan perbaikan lokomotif, pengolahan data barang (onderdil), dan pembuatan laporan pengelolaan barang secara berkala. Oleh karena itu diperlukan sistem informasi yang dapat melakukan proses administrasi data barang serta mampu memberikan informasi yang dibutuhkan dengan cepat dan akurat. Sistem Informasi Logistik Berbasis Web Antar Dipo Lokomotif PT. KAI dirancang untuk dapat diakses secara online melalui jaringan internet sehingga terjadi peningkatan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan data barang. Sistem ini dibuat dengan bahasa pemrograman web server-side yaitu PHP dengan database MySQL serta Apache Web Server sebagai server. Pada pengujian sistem menunjukkan bahwa sistem dapat diimplementasikan sesuai dengan spesifikasi perancangan. Berdasarkan hasil pengujian waktu akses query untuk query lihat laporan transaksi permintaan barang dengan data entry sebanyak 100, 300, 600, 900, 1200, dan 1500 data, dapat diketahui bahwa rata-rata waktu akses per record sebesar 0,00075814 ms. Dari hasil pengujian waktu akses query dapat diketahui bahwa dengan jumlah data yang ditampilkan semakin banyak, maka waktu akses akan meningkat secara linear.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2008/97/050800736 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 12 Mar 2008 09:14 |
Last Modified: | 12 Mar 2008 09:14 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139657 |
Actions (login required)
View Item |