Perancangan dan Pembuatan Alat Pengendali Suhu, Kelembaban Relatif dan Kadar O2 Pada Inkubator Bayi Berbasis Logika Fuzzy.

DimasMIkbal (2008) Perancangan dan Pembuatan Alat Pengendali Suhu, Kelembaban Relatif dan Kadar O2 Pada Inkubator Bayi Berbasis Logika Fuzzy. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Seperti yang kita ketahui Inkubator adalah suatu alat yang digunakan oleh bayi yang lahir prematur atau bayi normal yang membutuhkan atmosfir ruangan dengan suhu, kelembaban relatif dan kadar O 2 tertentu. Hal ini dilakukan untuk menghidarkan bayi dari penyakit-penyakit yang timbul pasca kelahiran bayi. Pada tugas akhir ini dibuat suatu kendali kondisi suhu, kelembaban relatif dan kadar O 2 di dalam inkubator mengunakan kendali berbasis logika fuzzy . Logika fuzzy merupakan suatu logika yang lebih dekat dengan cara berpikir manusia dibandingkan dengan logika klasik. Kalau pada himpunan klasik, nilai keanggotaan hanya ada 2 kemungkinan, yaitu 0 atau 1. Pada himpunan fuzzy nilai keanggotaan terletak pada rentang 0 sampai 1. Kontrol logika fuzzy yang digunakan pada sistem ini mempunyai tiga masukan yaitu suhu, kelembaban relatif dan kadar O 2 , dan keluaran pada sistem ini ada tiga yaitu pemanas, humidifier dan blower . Analisis dari hasil pengujian keseluruhan pada setpoint suhu sebesar 37 ° C, kelembaban relatif sebesar 90 % dan kadar O 2 sebesar 16 %, keluaran tersjadi pada sistem adalah 37 .04 °C untuk suhu, 90.12 % untuk kelembaban relatif dan 16 % untuk kadar O 2 . Dari hasil tersebut dapat dihitung error yang terjadi pada tiap-tiap variabel. Persentase error yang terjadi pada suhu sebesar 0.13 %, kelembaban relatif sebesar 0.133 % dan kadar O 2 sebesar 0 %. Error yang terjadi pada tiap-tiap variabel sangat kecil sehingga dapat diabaikan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2008/664/050803312
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics > 621.3 Electrical, magnetic, optical, communications, computer engineering; electronics, lighting
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 27 Oct 2008 11:53
Last Modified: 27 Oct 2008 11:53
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139496
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item