YudhiSetiawadi (2008) Pengaruh Jarak Pemasangan Magnet Pada saluran Bahan Bakar Terhadap Unjuk Kerja Motor Diesel. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kenaikan harga dasar Bahan Bakar Minyak (BBM) menghantam segala sendi perekonomian dan kehidupan masyarakat Indonesia sehingga menuntut penggunaan energi seminimal dan seefisien mungkin karena jumlah persediaan energi semakin lama sedikit. Sehingga berbagai energi alternatif saat ini terus diupayakan dan dikembangkan. Pada masa sekarang ini penggunaan energi terbesar terjadi pada sektor industri dan transportasi, salah satunya adalah kendaraan bermotor. Didunia industri tak henti hentinya melakukan penyempurnaan baik dari segi kenyamanan ataupun keselamatan penggunanya dan nilai ekonomisnya.Sejalan dengan berkembangnya kemajuan dibidang otomotif maka membuat orang berpikir dan berusaha bagaimana menemukan suatu alat atau memodifikasi disegala hal. Untuk meningkatkan unjuk kerja motor dan efisiensinya salah satunya adalah dengan cara melakukan pemasangan magnet pada saluran bahan bakar pada motor diesel Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen murni yaitu melakukan pengamatan langsung untuk mencari data sebab akibat dalam suatu proses melalui eksperimen guna mendapatkan data empiris yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemasangan magnet pada saluran bahan bakar terhadap unjuk kerja motor diesel. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian ini adalah dengan ditambahkannya pemasangan magnet pada saluran bahar bakar berpengaruh terhadap unjuk kerja motor diesel. Ini terbukti dengan terjadinya peningkatan torsi, peningkatan daya efektif, penurunan SFCe, dan peningkatan efisiensi termal efektif.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FT/2008/509/050802547 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 621 Applied physics |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Mesin |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 03 Sep 2008 10:48 |
Last Modified: | 03 Sep 2008 10:48 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139346 |
Actions (login required)
View Item |