Analisa Dan Penanggulangan Genangan Air Di Perempatan Institut Teknologi Nasional Malang

YosepKristiawan (2008) Analisa Dan Penanggulangan Genangan Air Di Perempatan Institut Teknologi Nasional Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kawasan perempatan Institut Teknologi Nasional merupakan kawasan jalan yang berada ditengah-tengah pusat kegiatan di kota Malang, masalah pokok yang sering dialami pada kawasan perempatan Institut Teknologi Nasional tersebut adalah saluran drainase yang kurang memadai, sehingga seringkali dijumpai secara periodik dikala musim penghujan tiba terjadi akumulasi air yang cukup besar yang kemudian berpeluang untuk terjadinya genangan air. Hal tersebut terjadi karena dimensi dan profil saluran di perempatan Institut Teknologi Nasional (jalan Sumbersari) yang ada sudah tidak memadai lagi untuk mengalirkan debit air yang terjadi serta adanya endapan sedimen yang cukup tebal, sehingga perlu dilakukan analisa terhadap kapasitas setiap saluran drainase yang mempengaruhi terjadinya genangan air di perempatan Institut Teknologi Nasional ( jalan Sumbersari) untuk menentukan solusi penanggulangannya. Setelah melalui pengolahan dan analisa data yang dilakukan secara sistematik, yaitu meliputi pengolahan data-data hidrologi untuk menguji konsistensi dan homogenitas data curah hujan yang ada dan analisa hidrolis saluran, maka diperoleh gambaran bahwa terdapat penampang saluran eksisting yang sudah tidak mampu lagi untuk mengalirkan debit banjir rancangan yang terjadi dengan baik. Saluran yang tidak mampu lagi untuk mengalirkan debit banjir rancangan yang terjadi untuk kala ulang 5 tahun (0,7497896 m 3 /detik) dan 10 tahun (0,8382401 m 3 /detik), yaitu pada ruas saluran drainase di perempatan Institut Teknologi Nasional (jalan Sumbersari). Dari hasil pengolahan dan analisa data yang dilakukan dapat ditarik suatu kerangka pemecahan masalah drainase tersebut dengan melakukan normalisasi pada ruas saluran di perempatan Institut Teknologi Nasional (jalan Sumbersari) dengan mempertimbangkan keterbatasan lahan yang tersedia, mengingat kawasan tersebut merupakan batas kawasan Universitas Brawijaya (jalan Sumbersari) dengan lebar manfaat jalan yang relatif kecil. Normalisasi saluran dilakukan dengan merencanakan ulang dimensi dan profil saluran tersebut (profil direncanakan berbentuk trapesium) sehingga jari-jari hidrolis saluran meningkat dengan kata lain kapasitas saluran rencana tersebut meningkat (Q rencana sebesar 4,673599 m 3 /detik) serta tidak terjadi lagi hambatan aliran air pada saluran di perempatan Institut Teknologi Nasional (jalan Sumbersari). Disamping itu penanggulangan masalah sedimentasi yang terjadi pada saluran tersebut dapat dilakukan dengan pengerukan endapan pada saluran tersebut secara berkala. Pada analisa debit banjir rancangan dengan kala ulang 5 tahun (0,7497896 m 3 /detik) dan 10 tahun (0,8382401 m 3 /detik), dijumpai perbedaan debit banjir rancangan yang terjadi tidak terlalu signifikan sehingga perencanaan kapasitas saluran rencana akan lebih efisien jika direncanakan dengan kala ulang 10 tahun. Evaluasi dalam jangka waktu tertentu perlu dilakukan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya genangan air dengan berubahnya beberapa variabel-variabel perencanaan yang ada. Pemerintah diharapkan dapat memberikan penyuluhan-penyuluhan kepada masyarakat tentang pentingnya

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FT/2008/310/050801615
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 624 Civil engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 06 Aug 2008 10:28
Last Modified: 06 Aug 2008 10:28
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/139162
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item